Suara.com - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) direncanakan menggelar rapat Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) di Djakarta Theatre, Jalan Thamrin, Jakarta Pusat pada Senin (25/9/2023). Rencananya, PSI menyiapkan kejutan besar dalam kegiatan tersebut.
Hal ini disampaikan oleh politisi PSI, Icuk Pramana Putra. Namun, ia enggan merinci kejutan seperti apa yang akan terjadi dalam pertemuan para kader PSI dari seluruh daerah se-Indonesia itu.
Kejutan ini disampaikan berkaitan dengan bergabungnya putra Presiden Joko Widodo alias Jokowi, Kaesang Pangarep ke partai lambang bunga mawar itu.
"Akan lebih seru nunggu besok hari Senin mudah-mudahan ada kejutan lagi," ujar Icuk saat dikonfirmasi, Minggu (24/9/2023).
"Kalau dikasih tahu sekarang bukan kejutan," lanjutnya.
Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI Depok itu mengatakan, agenda Kopdarnas ini bertujuan membahas soal arah politik PSI ke depan.
"Besok salah satu agendanya ngobrol bareng lagi ke depannya akan seperti apa," ucapnya.
Berkaitan dengan Kaesang dalam kejutan yang akan disampaikan dalam Kopdarnas, Icuk tak mau membeberkannya lebih jauh. Ia hanya diminta oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI untuk menunggu saat Kopdarnas.
Kaesang sendiri sudah sejak lama didukung PSI Depok untuk maju dalam Pemilihan Wali Kota Depok. Setelah gabung PSI, Kaesang diisukan akan menggantikan Giring Ganesha menjadi Ketua Umum.
Baca Juga: Bukan Jokowi, Restu Erina Gudono yang Mantabkan Kaesang Pangarep Gabung PSI
"(PSI Depok) hanya diarahkan untuk tunggu Senin," pungkasnya.