KPU Pastikan Logistik Aman Jika Pilpres 2024 Dilakukan Dua Putaran

Kamis, 21 September 2023 | 10:12 WIB
KPU Pastikan Logistik Aman Jika Pilpres 2024 Dilakukan Dua Putaran
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari saat melakukan wawancara ekslusif dengan Suara.com di Kantor KPU Pusat, Jakarta, Selasa (5/9/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari memastikan kesiapan logistik jika Pilpres 2024 harus dilakukan dengan dua putaran.

Meski putaran kedua belum bisa dipastikan lantaran calon presiden dan wakil presiden definitif belum ditetapkan, Hasyim menyebut KPU sudah bersiap.

"Karena enggak bisa diprediksi, maka KPU harus merencanakan supaya kalau situasi tersebut terpenuhi syaratnya untuk pilpres putaran kedua, segala situasinya sudah siap, anggaran, logistik, dan segala macam,” kata Hasyim kepada wartawan, Kamis (21/9/2023).

Walaupun mencuat tiga nama tokoh yang digadang-gadang akan menjadi bakal calon presiden, Hasyim mengaku belum bisa memastikan jumlah peserta Pilpres 2024.

Baca Juga: DPR dan Pemerintah Sepakati Jadwal Pendaftaran Capres-Cawapres Pada 19-25 Oktober

"KPU ini sebagai pelaksana dan penyelenggara pemilu, maka harus merencanakan situasi yang tidak bisa diprediksi. Kita enggak bisa tahu jadinya paslonnya berapa, atau ada situasi yang memenuhi syarat untuk pilpres putaran kedua atau tidak,” tutur Hasyim.

Lebih lanjut, dia juga mengatakan bahwa anggaran yang sudah disetujui Badan Anggaran DPR RI untuk KPU sudah cukup jika harus terjadi putaran kedua.

"Sudah disetujui dengan badan anggaran DPR. Hanya saja, untuk pencairannya itu nanti. Begitu syarat dan kondisi untuk pilpres putaran kedua muncul, baru disiapkan,” tandas Hasyim.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI