Ungkit Anies, Ganjar Duga Diundang Isi Kuliah di UI karena Hasil Survei: Saya Cuma Pejabat Kampung

Senin, 18 September 2023 | 10:19 WIB
Ungkit Anies, Ganjar Duga Diundang Isi Kuliah di UI karena Hasil Survei: Saya Cuma Pejabat Kampung
Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo sempat menyinggung seorang 'pejabat pusat' yang pernah mengisi kuliah kebangsaan di FISIP, Universitas Indonesia (UI), Depok, Senin (19/8//2023). (Tangkapan layar/Rakha)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Mantan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. (ist)
Mantan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. (ist)

"Anda akan mengalami proses yang menarik dengan guru-guru dosen yang nyebelin yang pasti sering kasih tugas dan anda tahu nilainya pelit," ucap Ganjar mengundang gelak tawa para mahasiswa.

Foto Ganjar ketika masih menjadi mahasiswa UI pun ditampilkan. Sontak, foto tersebut mengundang gelak tawa para dosen dan mahasiswa yang ada di Balai Serbaguna Purnomo Prawiro.

Ganjar mengaku bisa mencapai kariernya saat ini berkat bantuan dosen-dosen yang disebutnya tadi menyebalkan dan 'pelit' nilai. Lagi-lagi, hadirin di lokasi memberikan tepuk tangan untuk bakal calon presiden (capres) 2024 tersebut.

"Foto itu otentik saya pernah kuliah di sini, tapi ketahuilah gara-gara dosen yang nyebelin. Sering ngasih tugas dan pelit saya bisa berdiri di sini karena mereka," kata Ganjar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI