Suara.com - Bakal calon presiden atau capres dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo mengaku tidak khawatir dengan koalisi gemuk pendukung Prabowo Subianto. Terlebih kini kencang berhembus kabar kalau Partai Demokrat bakal bergabung ke Koalisi Indonesia Maju.
"Nggak (khawatir)," kata Ganjar di Djakarta Theater, Djakarta Pusat, Minggu (17/9/2023).
Ia menegaskan dirinya merasa biasa saja terkait Prabowo yang kini didukung oleh banyaknya partai di Koalisi Indonesia Maju.
"Biasa saja," kata Ganjar.
Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga menegaskan bergabungnya Partai Demokrat ke Koalisi Indonesia Maju (KIM), bukan sekadar isu. Ia memastikan hal itu merupakan kenyataan.
"Bukan isu. Tetapi berita nyata," kata Viva dalam keterangannya kepada wartawan, Minggu (17/9/2023).
Viva mengatakan PAN merasa senang, gembira, haru, dan bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.
"Karena Partai Demokrat menyatakan siap sedia bekerja sama, bergabung, dan berjuang bersama-sama di Koalisi Indonesia Maju (KIM)," kata Viva.
Viba mengatakan bergabungnya Demorkat merupakan kabar gembira buat partai-partai di Koalisi Indonesia Maju. Ia berujar PAN, Golkar, Gerindra, PBB, dan Gelora menyambut Demokrat dengan suka cita.
Baca Juga: Masinton Sebut Tidak Ada Gagasan Besar Perubahan dari Anies Baswedan
"KIM akan menjadi koalisi besar. Manfaat elektoral yang diperoleh adalah, pertama, akan menambah basis konstituen koalisi," kata Viva.