Suara.com - Bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan mendatangi kediaman Nyai Hj. Muhassonah Hasbullah, ibunda dari Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jombang, Jawa Timur, Kamis (31/8/2023).
Dalam kunjungan itu, Anies didampingi oleh istrinya, Fery Farhati. Kunjungan itu dalam rangka untuk bersilaturahmi dan meminta doa restu.
Nyai Hj. Muhassonah Hasbullah pun memberikan doa untuk mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut. Ibunda Cak Imin disebutkan mendoakan Anies cukup panjang dalam bahasa Arab.
Anies tidak terlalu banyak berkomentar terkait isi pertemuan dengan Ibunda Cak Imin. Dia hanya menyampaikan kunjungan itu guna melengkapi kegiatan selama di Jombang.
Baca Juga: Bingung dengan Proses Kandidasi, Fahri Hamzah Sebut Tiga Nama Bacapres Muncul dari Tekanan Survei
"Kami alhamdulillah bersyukur sekali bisa sampai di sini (Jombang)," tutur Anies dalam keterangannya.
Selain mendatangi rumah Ibunda Cak Imin, Anies juga mengunjungi empat makam pendiri Nahdlatul Ulama (NU) serta bersilaturahmi atau sowan kepada tokoh-tokoh penting di Jombang.