Sosok Erick Thohir Dianggap Punya Daya Pikat Tarik PPP Dukung Prabowo di Pilpres 2024

Senin, 28 Agustus 2023 | 22:14 WIB
Sosok Erick Thohir Dianggap Punya Daya Pikat Tarik PPP Dukung Prabowo di Pilpres 2024
Menteri BUMN Erick Thohir saat menghadiri peringatan HUT ke-25 PAN di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Senin (28/8/2023). (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia Syah menganggap Menteri BUMN Erick Thohir masih berpotensi menjadi calon wakil presiden (cawapres) dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Dengan begitu, masih ada potensi PPP bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju.

"Masuknya Erick Thohir membuat PPP terbuka peluang ikuti jejak Golkar dan PAN untuk dukung Prabowo," kata Dedi pada Senin (28/8/2023).

Bukan tanpa alasan, Dedi mengungkapkan kalau Erick Thohir menjadi figur kuat yang punya potensi dapat terusung mendampingi Prabowo pada Pilpres 2024. Sosok Erick Thohir juga menjadi yang terdepan disuarakan oleh PAN.

Kondisi demikian, dinilai Dedi, juga tidak terlepas dari rekaman sejumlah hasil simulasi capres-cawapres yang menunjukkan raihan positif. Keduanya bahkan konsisten tempati daftar simulasi teratas untuk Pilpres 2024.

Baca Juga: Goda Prabowo yang Peluk Mesra Cak Imin Saat Hadiri HUT ke-25 PAN, Zulhas: Biar Nggak Lepas Lagi

Situasi tersebut terbukti dengan raihan elektabilitas tinggi didapatkan Prabowo dan Erick Thohir bila keduanya berpasangan. Simulasi pasangan Lembaga Survei Indonesia (LSI) periode 1-8 Juli 2023 menunjukkan hasil kemenangan.

Rekaman LSI menunjukkan, bila kedua nama itu dipasangkan akan mendapatkan total elektabilitas sebesar 34,8 persen. Disusul Ganjar Pranowo-Ridwan Kamil dengan 34,0 persen serta Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono mendapat 19,7 persen.

Lebih lanjut dia menyebut, bila benar terjadi tentu bisa dipastikan Sandiaga Uno yang sudah lebih dulu bergabung dengan PPP berpotensi besar keluar dalam perebutan kursi cawapres. Bahkan lebih jauh lagi mambuat dirinya rehat di perpolitikan Tanah Air.

"Jika itu terjadi, Sandiaga kembali keluar dari PPP dan mungkin akan pensiun dini dalam dunia politik."

Baca Juga: Kompak Hadiri HUT ke-25 PAN, Prabowo-Erick Thohir Diteriaki Kader: Presiden! Wapres!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI