Yenny kerap kali dianggap sebagai salah satu kader sekaligus pengamat politik Indonesia. Ia sempat mengungkapkan dukungannya terhadap Jokowi dan Ma'ruf Amin dalam Pilpres 2019 lalu. Kini, Yenny pun menyatakan siap untuk dipilih sebagai cawapres jika ada yang meminangnya.
Berdasarkan hasil survei yang dipublikasi kan oleh Lembaga Survei Indonesia, elektabilitas Yenny Wahid sebagai cawapres pun kini berada pada urutan ke-12. Persentasenya pun hanya sekitar 1,3 persen. Sedangkan, survei yang memasangkan Anies Baswedan-Yenny Wahid pun hanya berhasil meraup sekitar 18,2 persen dari total responden.
Kontributor : Dea Nabila