Inilah Profil 5 Bakal Cawapres Ganjar Pranowo versi PDIP: AHY hingga Andika Perkasa

Ruth Meliana Suara.Com
Senin, 24 Juli 2023 | 12:03 WIB
Inilah Profil 5 Bakal Cawapres Ganjar Pranowo versi PDIP: AHY hingga Andika Perkasa
Ganjar Pranowo saat mengenakan baju garis hitam putih. [Istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Teka-teki bakal calon wakil presiden (bacawapres) yang akan mendampingi capres dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo perlahan terungkap.

Setelah sebelumnya Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menyebut 10 nama, kini ia menyatakan sudah mengantongi lima nama yang berpeluang besar mendampingi Ganjar sebagai cawapres di Pilpres 2024.

Hal itu diungkapkan Puan usai menghadiri acara Harlah ke-25 PKB, Stadion Manahan, Solo, Minggu (23/7/2023). Nama yang dimaksud adalah Sandiaga Uno, Erick Thohir, Andika Perkasa, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Seperti apakah rekam jejak ke lima tokoh yang di sebut Puan Maharani itu? Simak ulasannyaberikut ini.

Sandiaga Uno

Sandiaga Uno terbilang baru di dunia politik. Ia baru terjun pada 2015 lalu ketika bergabung dengan Partai Gerindra.

Ia lalu mengikuti Pilgub DKI Jakarta pada 2017 bersama Anies Baswedan sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta. Mereka berhasil meraih posisi itu.

Dua tahun kemudian pada 2019, ia didulat menjadi cawapres bersama Prabowo Subianto. Namun akhirnya pasangan itu kalah dengan Pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin.

Pada 2020, Sandiaga diminta bergabung dalam pemerintahan Jokowi sebagai Menteri Pariwasata dan Ekonomi Kreatif hingga kini.

Baca Juga: Ngaku Sering Dibuat Kagum, Ganjar Lempar Candaan ke Prabowo: Bapak Pakai Baju Hitam Putih Juga?

Sebelum terjun ke politik, Sandiaga berkecimpung di dunia bisnis dan ekonomi. Ia memulai kariernya di dunia perbankan pada 1990, yakni di Bank Summa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI