Bakal calon Presiden yang berasal dari partai PDIP Ganjar Pranowo baru-baru ini mengungkap tiga strategi yang akan ia gunakan untuk memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Hal tersebut diungkap oleh Ganjar Pranowo pada saat Deklarasi Nasional Relawan Jokowi Dukung Ganjar Pranowo pada Sabtu (3/6/2023) di Gedung Basket GBK, Jakarta.
Ganjar Pranowo menjelaskan strategi yang telah ia rancang, pertama ia menyebut bahwa strateginya yakni melaksanakan kampanye dengan cara yang elegan.
Kedua, Ganjar menyebut bahwa ia tidak akan membawa isu agama, suku, ras, dan antar golongan atau SARA dalam kampanye untuk mempengaruhi pilihan politik.
Lalu, strategi ketiga yakni dengan melaksanakan komunikasi yang intens. Ganjar menjelaskan komunikasi yang baik merupakan kunci agar masyarakat Indonesia tidak mudah terpecah belah.
Oleh karenanya, Ganjar mengajak seluruh elemen masyarakat agar bisa menghormati satu sama lain.
Dalam kesempatan tersebut, Ganjar Pranowo menyebut dengan adanya kekuatan yang dibangun bersama dengan para relawan, ia yakin bisa mengantarkannya memimpin Tanah Air. Ganjar juga berjanji akan kembali bertemu dengan para relawan yang memberikan dukungan terhadapnya.
Politikus PSI Tsamara Amani Dukung Ganjar
Mantan politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany turut hadir dalam acara deklarasi relawan Jokowi dukung Ganjar Pranowo tersebut.
Tsamara mengaku bahwa ia sudah sejak lama mendukung Gubernur Jawa Barat tersebut untuk memimpin bangsa Indonesia.