Setelah reformasi bergulir, PDI pimpinan Megawati berubah nama menjadi PDI Perjuangan dan berhasil memenangkan Pemilu 1999 dengan perolehan 30 persen suara. Dan hingga kini ia masih menjabat sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan.
Prabowo Subianto
Sebelum terjun ke politik, Prabowo Subianto berkarier di dunia militer. Ia juga dikenal sebagai seorang pengusaha yang sukses.
Ia pertama kali menjajal pilpres yakni pada 2004, ketika ia ikut dalam konvensi Partai Golkar, namun gagal karena dikalahkan oleh Wiranto.
Pad 2009, Prabowo meju di Pilpres sebagai cawapres, berpasangan dengan Megawati Soekarnoputri. Kali ini ia menggunakan kendaraan politik sendiri, yakni Partai Gerindra, yang ia bentuk pada Februari 2008.
Namun pasangan Mega Prabowo gagal. Pilpres dimenangkan oleh pasangan SBY-Boediono/ Seakan tak mau menyerah, Prabowo kembali menjajal Pilpres 2014.
Kali ini ia maju sebagai calon presiden, berpasangan dengan Hatta Rajasa sebagai calon wakilnya dari Partai Amanat Nasional (PAN). Namun ia kembali mengalami kegagalan usai pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla memenangi Pilpres 2014
Masih belum menyerah juga, Prabowo kembali lagi ke ajang Pilpres 2019 sebagai calon presiden dan menggandeng Sandiaga Uno.
Namun lagi-lagi ia dikalahkan dengan Jokowi yang berpasangan dengan Ma'ruf Amin. Namun setelah itu Prabowo menerima pinangan Jokowi untuk menjadi Menteri Pertahanan.
Baca Juga: 5 Poin Utama Pertemuan Jokowi dengan Ketua Parpol Koalisi
Muhaimin Iskandar