Ganjar Capres Nomor 1 di Rakernas Partai Buruh, Said Iqbal: Tapi Belum Diputuskan

Senin, 01 Mei 2023 | 16:56 WIB
Ganjar Capres Nomor 1 di Rakernas Partai Buruh, Said Iqbal: Tapi Belum Diputuskan
Presiden Partai Buruh Said Iqbal mengatakan Ganjar Pranowo capres nomor satu hasil rakernas. [Suara.com/Faqih]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama politisi PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menjadi nomor 1 dalam pengusungan Calon Presiden hasil Rakernas Partai Buruh pada Januari 2023.

Presiden Partai Buruh, Said Iqbal, mengatakan meski kader banyak yang menginginkan Ganjar, belum tentu partainya ikut berkoalisi bareng PDIP. Ini dikarenakan dukungan terhadap Capres bakal diputuskan dalam tahapan Presideum nanti.

“Jangan salah, tentang pak Ganjar Pranowo nomor satu dalam Rakernas betul, tapi belum diputuskan pak Ganjar,” kata Said Iqbal di Istora Senayan saat Peringatan Hari Buruh, Senin (1/5/2023).

Said melanjutkan, bakal ada 2 tahapan lagi yang mengharuskan Partai Buruh mencalonkan satu nama Capres yakni Konvensi yang bakal digelar pada bulan Juni atau Juli, kemudian dilanjutkan dengan rapat Presidium.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Turun Temui Demonstran May Day, Presiden Buruh: All Out

Rapat presidum nantinya bakal melibatkan 11 elemen buruh yang terlibat dalam pendirian Partai Buruh.

Terlebih, kata Said, Ganjar diusung oleh partai politik yang mendukung dalam pengesahan UU Cipta Kerja. Said Iqbal menegaskan pihaknya tidak akan berkoalisi dengan partai politik yang mendukung pengesahan Uu Ciptaker.

“Partai Buruh tidak akan berkoalisi dengan partai politik yang setuju dengan Omnibus law. Tidak akan kita berkoalisi dengan parpol manapun,” kata Said.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI