Suara.com - Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DKI Jakarta, Islahuddin, menyebut Sandiaga Uno sebagai sosok yang tepat menjadi pendamping Ganjar Pranowo sebagai Cawapres. Sebab, Sandiaga disebutnya dekat dengan santri.
Islahuddin menuturkan pada dasarnya PPP DKI ingin pendamping Ganjar berasal dari kalangan santri atau kader Nadhlatul Ulama (NU). Sandiaga menjadi salah satu pilihan lantaran santer kabar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu bakal menjadi anggota PPP.
"PPP memang mendorong pasangan Ganjar adalah dari kalangan santri ya dan kita yakin pasangan Ganjar juga dari kalangan santri apa dari kader NU," ujar Islahuddin saat dikonfirmasi, Jumat (28/4/2023).
"Atau kader yang selama ini dekat dengan kaum santri misalnya Sandiaga salah satunya jadi kandidat Ganjar," katanya menambahkan.
Baca Juga: Ngeri! Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo Saling Bersaing Capres, Tak Ketinggalan Anies Baswedan
Ia juga meyakini kadernya di Ibu Kota mampu mensosialisasikan Ganjar sebagai Capres di Jakarta. Sebab, warga Ibu Kota berasal dari berbagai kalangan dan terbuka dengan tokoh manapun.
"Pak Ganjar di DKI Jakarta peluangnya sangat besar saya kira dan selain di Jawa juga masyarakat Jakarta juga bisa memilih Ganjar secara rasional dengan trek recordnya selama ini juga dengan kedekatannya," tuturnya.
Untuk strategi memenangkan Ganjar, ia mengaku bakal menggerakkan para santri yang disebutnya telah menempati berbagai wilayah di Jakarta.
"Mereka punya kedekatan komunikasi dengan masyarakat yang selama ini memang konstituen PPP tinggal bagaimana menjelaskan ke masyarakat secara rasional bahwa Ganjar ini tidak jauh dari kalangan santri," pungkasnya.
Baca Juga: Cak Imin dan Prabowo Subianto Bahas Dinamika Politik Terbaru dalam Halal Bihalal