Berpeluang Merapat ke PDIP, Politisi PAN Ingin Ganjar Berpasangan dengan Erick Thohir di Pilpres 2024

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Kamis, 27 April 2023 | 04:55 WIB
Berpeluang Merapat ke PDIP, Politisi PAN Ingin Ganjar Berpasangan dengan Erick Thohir di Pilpres 2024
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan bersama Ganjar Pranowo dan Erick Thohir di kegiatan peluncuran bakal calon legislatif PAN se-Jawa Tengah di Kota Semarang, Jateng. (ANTARA/HO-Dokumen Pribadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum (UU Pemilu), pasangan calon presiden dan wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.

Saat ini, terdapat 575 kursi di parlemen sehingga pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI. Selain itu, pasangan calon juga dapat diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI