Terkesan Ogah-ogahan, Golkar Dinilai Bakal Tenggelam Jika Gabung Koalisi Besar

Jum'at, 14 April 2023 | 21:52 WIB
Terkesan Ogah-ogahan, Golkar Dinilai Bakal Tenggelam Jika Gabung Koalisi Besar
Ketum Golkar Airlangga Hartarto. [Ist]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengamat Politik sekaligus Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia Ray Rangkuti menilai, Partai Golkar justru seperti ditenggelamkan dengan Koalisi Besar untuk Pilpres 2024.

Pasalnya, saat ini Golkar seperti masih berat hati dengan Koalisi Besar.

"Nah kalau saya lihat sekarang gelagatnya, ada kesan Partai Golkar agak ogah-ogahan ini gitu kira-kira. Kelihatan ya kesan saya. Saya sih kalau Golkar agak ogah-ogahan dengan koalisi ini, saya bisa memahaminya, karena Koalisi Besar ini justru seperti menenggelamkan Golkar sebetulnya dalam koalisi ini," kata Ray dalam diskusi bertajuk 'Koalisi Besar Untuk Siapa?' yang digelar di Kawasan Jakarta Selatan, Jumat (14/4/2023).

Ia kemudian membeberkan alasannya, yakni pertama posisi Golkar di Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) kekinian sudah menjadi pemimpin sehingga miliki daya tawar kuat. Namun kalau Golkar merapat ke Koalisi Besar justru tak akan jadi magnet politik.

Baca Juga: Kecewa Golkar-PAN Jalan Masing-masing, PPP Bicara Potensi KIB Bubar

Magnet politik dalam Koalisi Besar, kata dia, justru dipegang kekinian oleh Gerindra telebih Prabowo Subianto sebagai ketua umum partainya.

"Tapi, kalau mereka masuk koalisi besar ini, Golkar tidak lagi jadi magnet. Magnet itu Gerindra atau Prabowo. Setidaknya satu minggu kan isunya berpindah dari Golkar ke Gerindra atau Prabowo," tuturnya.

Apalagi, Ray mengatakan, sebelumnya Golkar punya daya tarik lantaran Airlangga sebagai ketua umumnya kerap dikunjungi ketum-ketum parpol.

Golkar juga dianggap sebelumnya mendapatkan keuntungan dengan NasDem yang berjarak hubungannya dengan Presiden Jokowi.

"Nah sekarang kan itu tenggelam, tenggelam karena yang menguat itu adalah Gerindra dengan Prabowo. Kalau Prabowo jadi presidennya, Gerindra dapet dobel tuh, dobel pertama capresnya Prabowo, kedua mungkin efek elektoralnya akan jelas ke Gerindra," pungkasnya.

Baca Juga: PDIP Persilakan Koalisi Besar Deklarasi Segera, Golkar: Kami sedang Berbenah Dulu

Golkar Terbuka

Partai Golkar terbuka, jika PDI Perjuangan atau PDIP bergabung untuk membentuk Koalisi Besar untuk Pilpres 2024. Namun PDIP diingatkan jika ingin bergabung harus mengikuti aturan main.

"Prinsipnya kita terbuka, hanya saja kita pastikan bahwa kalau terbuka tentu harus ikut dalam aturan main di koalisi besar," kata Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (12/4/2023).

Ace mengatakan, bahwa adanya Koalisi Besar pasti lebih dulu ada partai yang menjadi inisiator. Ia pun mewanti-wanti jika ada partai yang datang belakangan justru malah menguasai.

"Ya makanya yang terpenting adalah membangun sebuah pemahaman yang sama dan harus dipahami bahwa koalisi ini ada yang menginisasi," tuturnya.

"Jangan sampai nanti misalnya koalisi sudah dibangun tapi belakangan ingin menguasai. Tentu itu yang harus dihindari," katanya.

Untuk itu, ia mengatakan, soal Koalisi Besar tersebut akan dibangun dengan dasar kesepahaman masing-masing. Bukan justru menyodorkan syarat-syarat tertentu.

"Ya tentu, kan dibangun dalam konteks seperti itu gitu," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI