Suara.com - Ketua DPC PDIP Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo membantah sempat menyebut Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden atau capres yang diusung oleh partai berlambang banteng tersebut. Ia merasa tidak pernah membahasnya itu kepada publik.
"Kapan aku ngomong seperti itu, saya tidak merasa diwawancarai. Ketemu (wartawan yang memberitakan, red.) wae ora (saja tidak) kok," kata FX Rudy di kediamannya di Solo, Selasa (12/4/2023).
FX Rudy kemudian menjelaskan kalau keputusan soal capres itu berada di tangan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri. Mantan Wali Kota Surakarta tersebut mengaku tidak berani kalau mendahului instruksi ketua umum partai.
"Tanya Bu Mega, Bu Mega kan (mengatakan, red.) capresnya kader lha kadernya siapa, kadernya banyak termasuk saya," terangnya.
FX Rudy mengatakan kalau dirinya hanya menunggu keputusan Megawati.
"Yang punya As-nya beliau, tinggal saya nunggu saja ketua umum merekomendasikan si A, ya hukumnya wajib dimenangkan dan dijalankan," ucapnya. [ANTARA]