Membaca Taktik Politik Sandiaga Uno Pamitan ke Prabowo Mau Cabut dari Gerindra

Selasa, 11 April 2023 | 14:08 WIB
Membaca Taktik Politik Sandiaga Uno Pamitan ke Prabowo Mau Cabut dari Gerindra
Membaca Taktik Politik Sandiaga Uno Pamitan ke Prabowo Bakal Cabut dari Gerindra [ANTARA/Sigid Kurniawan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ikut Safari PKS

Sandiaga menghadiri undangan acara pemberian bantuan paket sembako dari PKS pada Sabtu (8/4/2023) di Yayasan Karawang Bekasi Madani (YKBM), Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi. Kedatangannya saat itu disambut hangat oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu yang turut hadir.

Dalam kesempatan tersebut, Sandiaga mengaku sangat mengapresiasi tindakan PKS yang mendukung pemerintah untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat. Hal ini tentu akan menghasilkan program-program nyata yang mampu menjawab permasalahan para warga.

"Saya sangat mengapresiasi PKS selalu ada di garda terdepan, mendukung kami dalam berinteraksi dengan masyarakat, menghasilkan program-program kongkrit yang dirasakan langsung, dan menjadi solusi untuk masyarakat," ujar Sandiaga.

Kejar Kursi Ketua DPR?

Politikus Gerindra Kamrussamad mengungkap bahwa kepindahan Sandiaga Uno karena ia mengejar impiannya untuk memimpin parlemen. Sandi, katanya, ditargetkan maju sebagai caleg dari PPP di Pemilu 2024 untuk menjadi Ketua DPR periode 2024-2029. 

"Saya kira beliau seorang politisi muda yang punya banyak mimpi, berpotensi merasa bisa memimpin Indonesia. Bisa juga beliau memimpin parlemen menjadi caleg dulu, lalu memenangkan partainya dan menjadi ketua DPR," kata Kamrussamad.

Namun belakangan isu tersebut sudah dibantah oleh Sandiaga. Ia mengaku sedang fokus mnjadi eksekutif.

Wacana Duet Anies-Sandi

Baca Juga: Mimpi PDIP Sejak Awal Bikin Kerja Sama Akbar Parpol, Disampaikan Lewat Safari Politik Puan

Dalam safari Ramadan itu, Sandi disambut dengan teriakan para kader PKS yang menyebut 'Sandi Wakil Presiden' hingga 'Anies-Sandi'. PKS sendiri tergabung dalam Koalisi Perubahan bersama Partai Golkar dan Demokrat untuk mendukung Anies Baswedan maju pada Pilpres 2024.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI