Usai Rommy Temui Hasto, PPP Bicara Potensi PDIP Gabung ke KIB: Kalau Kita Bersama Bisa Jadi Penguatan

Selasa, 07 Maret 2023 | 13:58 WIB
Usai Rommy Temui Hasto, PPP Bicara Potensi PDIP Gabung ke KIB: Kalau Kita Bersama Bisa Jadi Penguatan
Ketua DPP PPP Achmad Baidowi menjelaskan terkait Plt Ketum PPP Mardiono yang akan menemui Suharso Monoarfa dalam waktu dekat. [Suara.com/Bagaskara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi menilai apabila PDI Perjuangan atau PDIP ikut bergabung ke Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) maka bisa melahirkan sebuah kekuatan. Terlebih saat ini KIB bersikap terbuka menerima partai baru yang mau bergabung.

Pernyataan Baidowi tersebut menanggapi soal Ketua Majelis Pertimbangan PPP M Romahurmuziy bertemu dengan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto pada Rabu (1/3/2023).

"KIB, PPP, PAN, Golkar sama-sama di KIB dan sama-sama terbuka menambah partai, silakan saja nambah partai sama-sama berkoalisi, lalu kemudian KIB bersama koalisi dengan PDI kan bisa juga, bukan poros baru itu tapi penguatan KIB," kata pria yang akrab disapa Awiek saat dihubungi, Selasa (7/3/2023).

Awiek mengatakan kekinian koalisi yang ada juga belum ada yang saling mengunci. Artinya anggota koalisi masih bisa bertambah atau berkurang.

Sementara di sisi lain, soal Rommy bertemu dengan Hasto, Awiek menilai hal itu bisa saja menjadi cinta lama yang akan bersemi kembali. Sebab, PPP pernah punya sejarah berkoalisi dengan PDIP.

"Ya, yang namanya speak-speak politik kan bisa saja tetapi kan itu bukan pengambilan keputusan," tuturnya.

"Loh kan saya katakan beberapa waktu yang lalu, itu kalo PDIP dengan PPP itu CLBK, cinta lama bersemi kembali karena dulu kan pernah ada Mega Hamzah, dan kita dua kali periode ini menjadi bagian dari koalisi bersama PDIP," sambungnya.

Untuk itu, ia mengatakan, apabila PDIP berkerjasama dengan PPP merupakan hal yang wajar.

"Jadi kerja sama antara PPP dan PDIP itu hal yang biasa," pungkasnya.

Baca Juga: PDI Perjuangan Percayakan Putusan Sistem Pemilu 2024 Pada Mahkamah Konstitusi

Pertemuan Hasto-Rommy

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI