Prabowo Klaim Hubungan Kawan Lama Baik-baik Saja, Surya Paloh Puji Pertemuan: Luar Biasa Indah, Nyaman dan Damai

Minggu, 05 Maret 2023 | 15:27 WIB
Prabowo Klaim Hubungan Kawan Lama Baik-baik Saja, Surya Paloh Puji Pertemuan: Luar Biasa Indah, Nyaman dan Damai
Pertemuan Prabowo dan Surya Paloh di Pendopo Garuda Yaksa, Bogor. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sangat senang menyambut kedatangan Ketua Umum NasDem Surya Paloh di kediamannnya di Pendopo Garuda Yaksa, Bogor. Kegembiraan Prabowo itu lantaran dikunjungi Paloh yang notabene sebagai sahabat lama.

Prabowo mengatakan kunjungan Paloh ke kediaman itu merupakan kunjungan balasan atas kunjungan Prabowo ke NasDem Tower beberapa waktu lalu.

"Ini saya menyatakan kebetulan karena saya bersahabat dengan beliau sebelum beliau ketua partai dan saya ketua partai. Kami sahabat waktu masih agak muda, ya, Pak Surya, Sekarang masih muda," canda Prabowo kepada Paloh, Minggu (5/3/2023).

"Masih, masih muda," jawab Paloh.

Baca Juga: Momen Hangat Prabowo Sambut Surya Paloh, Gandeng Tangan hingga Rangkul Pundak

Pertemuan Prabowo dan Surya Paloh di Pendopo Garuda Yaksa, Bogor. (Suara.com/Novian)
Pertemuan Prabowo dan Surya Paloh di Pendopo Garuda Yaksa, Bogor. (Suara.com/Novian)

Prabowo lantas menyampaikan inti pembicaraan keduanya yang berkaitan dengan keinginan mereka berbakti kepada bangsa dan negara sebagai seorang patriot yang berkecimpung di bidang politik.

Sementara itu, dalam pertemuan tersebut Paloh menyampaikan panggilan akrab sehari-hari dari dirinya untuk Prabowo, yakni Mas Bowo.

Ia berujar pertemuannya dengan Menteri Pertahanan pada Minggu siang mempertegas hubungan mereka dalam keadaan baik. Terlebih keduanya sudah berkawan sejak puluhan tahun lamanya.

"Semua hubungan perkenalan, pertemanan, persahabatan di antara kami berdua cukup panjang, ukuran puluhan tahun, hampir 40 tahun paling tidak. Itu satu perjalanan yang cukup panjang. Kami semuanya tentu banyak mengambil referensi dari jam terbang pengalaman yang kami lalui berdua, suka dan duka dalam perjalanan kehidupan yang kami lalui bersama," kata Paloh.

"Dalam konteks ini lah kami tadi berbagi dalam suasana keakraban dan persahabatan, tentu bagi saya suatu kehormatan bisa dijamu di tempat yang begini luar biasa indah, nyaman, tenang, dan damai," ujar Paloh.

Baca Juga: Potret Hangat Prabowo Sambut Surya Paloh Di Hambalang, Gandengan Tangan Sampai Rangkul-rangkulan

Gandeng Tangan dan Rangkul

Momen hangat antara Prabowo dan Surya Paloh terekam saat keduanya bertemu di kediaman Ketua Umum Gerindra itu di Padepokan Garuda Yaksa, Bogor, Jawa Barat.

Dalam foto yang diterima dari tim internal Gerindra, tampak Prabowo yang begitu hangat saat menyambut Paloh dan rombongan.

Prabowo bahkan terlihat menggandeng tangan Paloh ketika Ketua Umum NasDem itu turun dari mobil menuju ke pendopo dengan menuruni anak tangga. Tangan Prabowo juga tetap mengandeng tangan Paloh saat mengajaknya berkeliling di area kediaman Prabowo.

Momen Prabowo dan Surya Paloh gandengan tangan. (Dok. Gerindra)
Momen Prabowo dan Surya Paloh gandengan tangan. (Dok. Gerindra)

Menteri Pertahanan itu juga merangkul pundak Paloh saat mengajak berkeliling melihat area dalam pendopo.

Sebelumnya, Prabowo mengajak Paloh melihat marching band yang sengaja disiapkan untuk menyambut kedatangan rombongan NasDem.

Setelahnya Prabowo mengajak Paloh dan rombongan ke ruangan makan. Tampak Prabowo yang duduk berhadapan dengan Paloh. Salah satu menu yang tampak di foto ialah nasi dengan lauk pauk berupa ikan teri, telur dadar, kacang, dan tempe orek.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI