Apa Itu Politik Identitas yang Terang-terangan Diusung Partai Ummat Supaya Anies Menang?

Jum'at, 17 Februari 2023 | 10:30 WIB
Apa Itu Politik Identitas yang Terang-terangan Diusung Partai Ummat Supaya Anies Menang?
Ketua Majelis Syura Partai Ummat Amien Rais dan elite partai usai dinyatakan lolos sebagai peserta Pemilu 2024. (Suara.com/Bagaskara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Isu ini pun pernah dibahas di dalam buku karya Used Abdillah yang berjudul Politik Identitas Etnis. Dalam buku tersebut, politik identitas didefinisikan sebagai politik yang dasar utama kajiannya dilakukan untuk merangkul suatu persatuan atas dasar persamaan-persamaan tertentu, mulai dari etnis, agama, hingga jenis kelamin.

Hal ini pun begitu lekat dalam dunia politik di Indonesia, mengingat budaya toleransi di Indonesia begitu tinggi, sehingga banyak orang yang mulai mengklaim diri mereka memiliki suatu identitas demi mendapatkan perhatian dan suara dari orang banyak.

Fenomena politik identitas ini juga selalu menjadi problematika setiap menuju pemilihan umum. Banyak politisi yang berbondong-bondong menghadiri kegiatan publik seolah menjadi bagian penting dalam kegiatan tersebut seraya mencari "celah" untuk menjadi perhatian demi merebut kursi wakil rakyat.

Hal ini menjadi dilema bagi setiap politisi yang akan maju dalam pemilu dan ditentang oleh banyak orang. Tak jarang, banyak politisi yang juga terang-terangan menyebut politik identitas sebagai kecurangan dalam kampanye.

Kontributor : Dea Nabila

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI