Tidak Perlu Lapor Jokowi, Besok Relawan Joman Bakal Umumkan Dukungan untuk Kandidat Capres

Selasa, 14 Februari 2023 | 20:14 WIB
Tidak Perlu Lapor Jokowi, Besok Relawan Joman Bakal Umumkan Dukungan untuk Kandidat Capres
Ketum Jokowi Mania (Joman) Immanuel Ebenezer setelah menyambangi NasDem Tower pada Selasa (14/2/2023). [Suara.com/Fahri]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Relawan Jokowi Mania (Joman) Immanuel Ebenezer alias Noel menyebut sudah menentukan nama yang bakal didukung untuk maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Rencananya akan ada pengumuman resmi dari Joman esok hari, Rabu (15/2/2023).

Namun, Noel menyebut pihaknya tidak mendiskusikan pilihannya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Ia menyebut Jokowi tidak berkaitan dengan urusan pilihan Joman.

"Ya nggak lah Pak Jokowi nggak ngurus-ngurus ginian. Jokowi itu, Presiden kita itu, tugasnya sudah jelas," ujar Noel di NasDem Tower, Selasa (14/2023).

Ia menyebut, Jokowi sudah sibuk dengan urusan kepresiden dan memimpin negara. Mulai dari mewujudkan nawacita hingga Indonesiasentris dalam berbagai programnya.

"Nggak mungkin lah dia kerja-kerja begini lah, dia bukan politisi, dia pemimpin, dia negarawan," ucapnya.

Selain itu, ia menyebut nama yang dipilih antara Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Puan Maharani. Ia mengatakan pihaknya sudah memilih salah satu di antara ketiganya.

"Pertama itu sosok perempuan (Puan), kedua latar belakang militer (Prabowo), ketiga mantan rektor (Anies)," ucapnya.

Ia menyebut ketiga nama itu memang sudah berulang kali masuk dalam bursa capres versi berbagai lembaga survei.

Menurutnya, baik Puan, Prabowo, ataupun Anies memiliki kualitas baik dalam memimpin bangsa.

Baca Juga: Datangi NasDem Tower Setelah Bubarkan GP Mania, Ketua Joman Bantah Bahas Dukungan ke Anies

"Ada Mbak Puan, ada Mas Anies. Ada Pak Prabowo. Itu kan kader-kader bangsa ya. Ini kan orang-orang berkualitas semua ini. Tapi memang di antara semua saya pasti memilih salah satu," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI