Bubarnya GP Mania Dinilai Bakal Rugikan Pencapresan Ganjar di Pilpres 2024

Jum'at, 10 Februari 2023 | 18:32 WIB
Bubarnya GP Mania Dinilai Bakal Rugikan Pencapresan Ganjar di Pilpres 2024
Suasana konferensi pers pembubaran relawan pendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden dalam Pilpres 2024 atau Ganjar Pranowo (GP) Mania oleh DPP Jokowi Mania Nusantara di Jakarta, Kamis (9/2/2023). ANTARA/Tri Meilani Ameliya.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Analis Politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia Ujang Komaruddin menilai bubarnya relawan Ganjar Pranowo Mania (GP Mania) akan berpengaruh terhadap proses pencapresan Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024.

"Apakah mengganggu proses maju Ganjar sebagai capres atau tidak ya? Sedikit besar, ya menganggu," kata Ujang saat dihubungi, Jumat (10/2/2023).

Menurutnya, bagi figur yang ingin maju di Pilpres 2024, keberadaan relawan sangat penting. Untuk itu, besar kecilnya pasti ada pengaruhnya terkait pembubaran GP Mania tersebut.

"Saya sih melihatnya besar kecil berpengaruh terhadap pencapresan ganjar. Ya bagaimana pun, para relawan harus kompak harus bersatu harus komando harus satu jalur," tuturnya.

"Harus satu arah tak boleh ada yang ke kiri lalu ada yang ke kanan ada yang ke atas ada yang ke bawah. Nah ketika GP Mania bubar, nah tentu kan ini merugikan Ganjar," sambungnya.

Menurutnya, bagaimana juga pembubaran GP Mania akan menjadi catatan negatif bagi publik dan merugikan Ganjar. Lantaran dukungan terhadap Ganjar nanti dianggap tak solid.

"Itu menjadi catatan negatif bagi publik kepada kelompok Ganjar kenapa tidak bisa disatukan kenapa membubarkan diri itu yang harus dievaluasi kubu Ganjar dan relawan-relawan Ganjar," pungkasnya.

Membubarkan Diri

Sebelumnya, Relawan Ganjar Pranowo Mania atau GP Mania resmi membubarkan diri untuk tidak akan lagi mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden di Pilpres 2024.

Baca Juga: Cabut Dukungan Ganjar, GP Mania Tunggu Capres Pilihan Jokowi?

Sekjen GP Mania Akhmad Gojali Harahap menyampaikan, dalam sikap resmi GP Mania, telah melakukan pengamatan dinamika politik hari ini sebelum membubarkan diri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI