GP Mania Ingin Bubar, Relawan Projo: Takutnya Diikuti Pendukung Ganjar Lainnya

Rabu, 08 Februari 2023 | 16:41 WIB
GP Mania Ingin Bubar, Relawan Projo: Takutnya Diikuti Pendukung Ganjar Lainnya
GP Mania Ingin Bubar, Relawan Projo: Takutnya Diikuti Pendukung Ganjar Lainnya. [Istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bendahara Umum Relawan Pro Jokowi (Projo) Panel Barus menilai bubarnya relawan Ganjar Pranowo (GP) Mania menjadi sebuah koreksi dan dikhawatirkan diikuti kelompok relawan pendukung Ganjar yang lain.

"Yang jadi pertanyaan kenapa Noel (Ketua Umum GP Mania Immanuel Ebenezer) membubarkan dan menarik dukungannya ke Ganjar, itu tentu jadi koreksi gitu loh," kata Panel saat ditemui wartawan di FX Senayan, Jakarta Pusat , Rabu (8/2/2023).

Dia bilang bubarnya GP Mania menjadi menginspirasi pendukung Ganjar yang lain.

"Khawatirnya ini menginspirasi yang lain, kalau ternyata kegelisahan Noel juga kegelisahan banyak orang dalam mendukung Ganjar, itu," kata Panel.

Baca Juga: GP Mania Bubar, Panel Barus Projo Berkomentar: 'Kesusu', Tidak Sesuai Arahan Presiden Jokowi!

Bendahara Umum Relawan Pro Jokowi (Projo) Panel Barus. (Suara.com/Faqih)
Bendahara Umum Relawan Pro Jokowi (Projo) Panel Barus. (Suara.com/Faqih)

"Takutnya, cuma itu pasti Pak Ganjar kan, takutnya menginspirasi yang lain," sambungnya.

Panel juga mengomentari Ketua Umum GP Mania Immanuel Ebenezer yang memilih membubarkan kelompok relawannya. Dia bilang Noel, sapaan akrab Immanuel, terlalu terburu-buru mendeklarasikan dukungan ke Ganjar sebagai calon presiden.

""Kalau terkait posisi tempo hari terburu-buru mendukung calon tertentu. Menurut saya kesusu, tidak sesuai arahan Pak Jokowi, yang disampaikan Rakernas 5 di (kawasan Candi) Borobudur," kata Panel.

""Nah dia kesusu gitu, keburu buru. Dia bentuk, langsung sprint (cepat), tiba-tiba diaa mundur. Jadi pernyataan, tapi sekali itu hak. Mungkin dia kalkulasi lain, kenapa dia tidak jadi dukung Ganjar Pranowo, punya pertimbangan," sambungnya.

GP Mania Bakal Bubar

Baca Juga: Hasil Musra di Jateng, Suara Prabowo Melonjak Tajam, Ganjar Nyaris Keok Sebagai Capres

Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum GP Mania, Immanuel Ebenezer menyatakan bakal membubarkan kelompok relawan yang dulunya sempat mendukung Jokowi pada Pilpres 2019 silam.

Hal itu pun sudah dipastikan Nuel, ketika dikonfirmasi wartawan pada Selasa (7/2/2023). Dia menegaskan relawan yang dibentuknya tersebut juga menyatakan tidak lagi mendukung Ganjar Pranowo menjadi calon presiden (capres).

"Kita enggak dukung Ganjar lagi. Udah itu dulu. Nah, kelanjutan pernyataannya nanti di hari Kamis," ujarnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI