Selain Ganjar, beredar kabar pula bahwa Ketua DPP PDIP Puan Maharani disebut menjadi kandidat kuat capres 2023. Oleh sebab itulah, Ganjar dan Puan dikabarkan bersaing demi memperoleh kesempatan mencalonkan diri.
Meski demikian, Ganjar dan Puan tampak baik-baik saja saat menghadiri acara di Solo, Jawa Tengah. Salah satunya yakni saat pembukaan muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Stadion Manahan Solo pada 19 November 2022.
Keduanya terlihat bertemu saat menghadiri pembukaan Musyawarah Nasional (Munas) XVII Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) pada Senin (21/11/2022). Noel sendiri melihat kedekatan ini sebagai adanya kesepakatan politik antara kedua kader tersebut.
GP Mania sendiri juga telah berupaya mendukung Ganjar dengan mendeklarasikan dukungannya di sejumlah daerah. Tak sampai di situ, GP Mania bahkan sempat membela Ganjar dalam permasalahannya dengan PDIP.
Permasalahan tersebut salah satunya saat GP Mania membentuk Dewan Kopral untuk mendukung Ganjar. Itu menanggapi aksi sejumlah politisi PDIP membentuk Dewan Kolonel untuk mendukung Puan Maharani.
Kontributor : Annisa Fianni Sisma