Suara.com - Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Erwin Aksa membongkar adanya utang piutang Anies Baswedan ke Sandiaga Uno sebesar Rp 50 miliar untuk pembiayaan kampanye dan logistik Pilkada DKI Jakarta 2017. Tidak lama berselang, surat pernyataan soal utang Anies itu beredar di media sosial.
Dalam surat yang ditandatangani Anies, utang yang dimaksud bukan Rp 50 miliar melainkan Rp 92 miliar. Utang tersebut dianggap lunas apabila Anies-Sandiaga memenangkan Pilkada DKI Jakarta 2017.