Suara.com - Vaksin Covid sama halnya dengan vaksin pada umumnya yang disuntikkan pada bagian lengan. Efek samping dari disuntikannya vaksin memang berbea beda, ada yang merasakan nyeri atau pegal. Beberapa orang mengalami begitu banyak rasa sakit sehingga mereka tidak dapat menggerakkan tangan selama berjam-jam atau berhari-hari.
Inilah salah satu alasan mengapa orang-orang prihatin tentang pemilihan lengan untuk mendapatkan vaksin. Namun untuk menyuntikan vaksin Covid tidak ada perbedaan atau dikhususkan untuk lengan tertentu. Anda dapat menentukan untuk melakukan suntik vaksin dilengan kanan atau kiri.