Awas! Nyeri Pinggang Hebat Bisa Jadi Batu Saluran Kemih, Ini Gejalanya Menurut dr. Diki

Andi Ahmad S Suara.Com
Selasa, 22 April 2025 | 15:55 WIB
Awas! Nyeri Pinggang Hebat Bisa Jadi Batu Saluran Kemih, Ini Gejalanya Menurut dr. Diki
dr. Diki Arma Duha, Sp. U Spesialis Urologi Eka Hospital Cibubur [Andi/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Diet: Diet tinggi protein hewani, natrium (garam), dan oksalat (ditemukan dalam bayam, cokelat, dan beberapa jenis kacang) dapat meningkatkan risiko beberapa jenis batu.

Kondisi medis tertentu: Beberapa kondisi medis seperti hiperparatiroidisme, penyakit Crohn, dan infeksi saluran kemih berulang dapat meningkatkan risiko pembentukan batu.

Obesitas: Indeks massa tubuh (BMI) yang tinggi dikaitkan dengan peningkatan risiko batu ginjal.

Obat-obatan tertentu: Beberapa jenis obat diuretik dan antasida berbasis kalsium dapat meningkatkan risiko pembentukan batu.

Gejala batu saluran kemih

Gejala batu saluran menurut dokter Diki, kemih dapat bervariasi tergantung pada ukuran dan lokasi batu. Gejala yang paling umum adalah:

Nyeri kolik: Nyeri yang datang tiba-tiba, sangat hebat, dan bergelombang di pinggang atau perut bagian samping, yang dapat menjalar ke selangkangan dan paha bagian dalam. Nyeri ini seringkali sangat tidak tertahankan sehingga penderitanya sulit menemukan posisi yang nyaman.

Urine berdarah (hematuria): Urine mungkin berwarna merah muda, merah, atau cokelat akibat iritasi pada saluran kemih oleh batu.

Sering buang air kecil (frekuensi): Keinginan untuk buang air kecil lebih sering dari biasanya.

Baca Juga: Tingkat Keberhasilan Hingga 93%, MitraClip Jadi Harapan Baru Penderita Kebocoran Katup Jantung

Nyeri saat buang air kecil (disuria): Rasa sakit atau perih saat mengeluarkan urine.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI