Menghadapi DBD di Musim Hujan: Anak dan Dewasa Sama Rentannya

Selasa, 18 Februari 2025 | 17:15 WIB
Menghadapi DBD di Musim Hujan: Anak dan Dewasa Sama Rentannya
Nyamuk dbd (Pexels/Ravi Kant)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Demam Berdarah Dengue atau DBD adalah ancaman nyata bagi masyarakat Indonesia. Kasusnya selalu ada sepanjang tahun dan cenderung meningkat di musim hujan.

Di awal tahun ini saja, sampai dengan 3 Februari 2025, Kementerian Kesehatan RI telah mencatat sebanyak 6.050 kasus dengue secara nasional dengan Incidence Rate (IR) 2,14/100.000 penduduk.

Serta kematian akibat dengue sebanyak 28 kasus dengan Case Fatality Rate (CFR) 0,46%. Kasus dengue dilaporkan dari 235 kabupaten/kota di 23 provinsi.

dr. I Gusti Ayu Nyoman Partiwi, Sp.A, MARS, Spesialis Penyakit Anak, menyoroti potensi kenaikan kasus dengue di Indonesia terutama dalam musim hujan.

"Di musim hujan seperti sekarang, kita harus semakin waspada terhadap dengue. Penyakit ini memang ada sepanjang tahun, tetapi jumlah kasusnya meningkat tajam di musim hujan," kata dia dalam acara "Langkah Bersama Cegah DBD" yang diinisiasi PT Takeda Innovative Medicines dengan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia belum lama ini.

Lebih lanjut, dr. I Gusti Ayu Nyoman Pertiwi menambahkan jika sering tidak disadari, DBD bisa menyerang siapa saja, di mana saja—terlepas dari tempat tinggal, usia, atau gaya hidup.

Data menunjukkan bahwa 47% kasus DBD terjadi pada anak dan remaja, dengan 12% terjadi pada kelompok usia 1-4 tahun dan 35% pada usia 5-14 tahun. Lebih mengkhawatirkan lagi, kematian tertinggi juga terjadi pada kelompok usia ini, yaitu 45% pada anak usia 5-14 tahun dan 21% pada anak usia 1-4 tahun.

DBD pada anak sering kali diawali dengan demam tinggi mendadak, nyeri kepala, nyeri otot dan sendi, munculnya bintik merah di kulit, muntah, serta sakit perut yang terus-menerus. Jika terlambat ditangani, anak bisa mengalami syok DBD, yang ditandai dengan tangan dan kaki dingin, napas cepat, hingga penurunan kesadaran—dan kondisi ini bisa berakibat fatal.

Langkah Bersama Cegah DBD  (Dok. Takeda Innovative Medicines)
Langkah Bersama Cegah DBD (Dok. Takeda Innovative Medicines)

"Hingga saat ini, belum ada obat spesifik untuk menyembuhkan DBD. Pengobatan yang diberikan hanya bertujuan untuk meredakan gejala dan mencegah komplikasi yang lebih parah. Untuk itu, pencegahan menjadi kunci utama, salah satunya bisa melalui vaksinasi," tambah dia.

Baca Juga: Waspada Bahaya Water Hammer saat Berkendara di Musim Hujan

dr. I Gusti Ayu Nyoman Partiwi mengatakan, bahwa pencegahan DBD melalui vaksinasi sendiri tidak termasuk ke dalam cakupan BPJS dan berada di dalam Program Imunisasi Nasional.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI