Cegah Penyakit Diabetes Tipe 1, IDI Barito Selatan Berikan Informasi Pengobatan

Rabu, 18 Desember 2024 | 14:10 WIB
Cegah Penyakit Diabetes Tipe 1, IDI Barito Selatan Berikan Informasi Pengobatan
Ilustrasi pencegahan Diabetes Tipe 1. (Dok: IDI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menurut informasi dari  idibaritoselatan.org, diabetes adalah salah satu penyakit yang paling umum diderita oleh masyarakat Indonesia. Diabetes dapat menyerang dari segala usia. Diabetes tipe 1 adalah kondisi di mana tubuh tidak mampu menghasilkan insulin, yang menyebabkan kadar gula dalam darah meningkat. Ini juga disebut sebagai diabetes juvenile atau diabetes yang bergantung pada insulin.

IDI merupakan singkatan dari Ikatan Dokter Indonesia. Organisasi ini merupakan wadah profesi bagi para dokter di Indonesia. IDI Kabupaten Barito Selatan beralamat adalah organisasi profesi yang menaungi para dokter di wilayah Barito Selatan, Kalimantan Tengah. Organisasi ini berfokus pada peningkatan kualitas pelayanan kesehatan dan pengembangan profesi kedokteran.

IDI Kabupaten Barito Selatan menjelaskan Diabetes tipe 1 adalah salah satu penyakit yang terjadi ketika tubuh tidak bisa memproduksi insulin secara optimal. Insulin adalah hormon yang mengatur kadar gula dalam darah dan membantu mentransfer glukosa ke sel-sel tubuh.

IDI menjelaskan betapa pentingnya program kesehatan terutama edukasi terkait bahaya penyakit diabetes tipe 1 bagi kesehatan. Pada artikel kali ini, kita akan membahas lebih dalam mengenai apa saja penyebab terjadinya diabetes tipe 1 serta pengobatan yang tepat bagi penderitanya.

Apa saja penyebab terjadinya penyakit diabetes tipe 1?

Dilansir dari laman https://idibaritoselatan.org, diabetes tipe 1 adalah kondisi autoimun yang terjadi ketika sistem kekebalan tubuh menyerang dan merusak sel beta di pankreas, yang bertanggung jawab untuk memproduksi insulin.

Berikut adalah beberapa penyebab utama terjadinya diabetes tipe 1 meliputi:

1. Faktor usia

Karena kurangnya paparan sinar matahari, yang dapat mempengaruhi kadar vitamin D, diabetes tipe 1 lebih umum ditemukan pada anak-anak dan remaja, terutama pada usia 4-7 tahun dan 10-14 tahun.

Baca Juga: Daftar 21 Penyakit yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan

2. Reaksi terhadap kekebalan tubuh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI