Suara.com - Musim hujan kerap membawa risiko gangguan kesehatan seperti flu, batuk, hingga demam. Perubahan cuaca yang tak menentu, paparan udara dingin, dan tingkat kelembapan tinggi membuat tubuh lebih rentan terhadap infeksi virus dan bakteri. Oleh karena itu, menjaga daya tahan tubuh menjadi hal yang sangat penting, terutama untuk seluruh anggota keluarga.
Sebagai solusi, mengonsumsi vitamin dan suplemen tambahan dapat membantu memperkuat imunitas tubuh. Berikut ini beberapa rekomendasi vitamin dan suplemen yang dapat menjadi pilihan selama musim hujan, berdasarkan keterangan dari Apt. Tri Ayu Apriyani, S.Farm., MBA, selaku Head of Pharmacy Practice Regulatory & Partnership Apotek Wellings:
1. Vitamin C
Vitamin C dikenal luas karena manfaatnya dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Nutrisi ini juga bertindak sebagai antioksidan yang melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Selain itu, vitamin C membantu mempercepat proses pemulihan ketika tubuh terserang flu atau infeksi ringan.
Sumber alami: Jeruk, stroberi, kiwi, dan paprika merah.
Pilihan suplemen: Tablet hisap, kapsul, atau suplemen kombinasi dengan zinc untuk perlindungan maksimal.
2. Vitamin D
Selama musim hujan, paparan sinar matahari yang berkurang dapat membuat tubuh kekurangan vitamin D. Padahal, vitamin ini berperan penting dalam mendukung kesehatan tulang dan memperkuat imunitas.
Sumber alami: Ikan berlemak seperti salmon, kuning telur, dan susu yang diperkaya vitamin D.
Baca Juga: Tips Menghindari Gigitan Nyamuk Penyebab DBD di Musim Hujan
Pilihan suplemen: Tablet vitamin D atau suplemen multivitamin yang mengandung vitamin D.