Cerebrofort juga menjawab kebutuhan tersebut dengan berkolaborasi bersama Rockstar Academy, yang dikenal membantu anak-anak mengembangkan bakat dan keterampilan dengan cara yang kreatif dan menyenangkan.
“Ada beragam program olahraga dan seni yang kami rancang untuk mencapai tujuan tersebut, melalui penerapan pembelajaran inovatif. Selain kesehatan fisik, program kami mendorong disiplin, kerja sama, ketekunan, serta kemampuan yang berpengaruh pada semua aspek kehidupan anak termasuk kemampuan anak mengelola waktu layar secara efektif,” tutup Group Activity and Marketing Country Manager Rockstar Academy, Chebotar Elena.