Mengenal Jenis-jenis Operasi Sinus, Benarkah Bisa Mengubah Bentuk Hidung Seperti Mahalini?

Senin, 08 Juli 2024 | 14:13 WIB
Mengenal Jenis-jenis Operasi Sinus, Benarkah Bisa Mengubah Bentuk Hidung Seperti Mahalini?
Penampilan baru Mahalini. [Instagram/@mylinz_sulteng]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Image-guided surgery

Operasi satu ini menggunakan alat endoskopi dengan bantuan mesin pencitraan CT scan atau magnetic resonance imaging (MRI). Nantinya dokter akan mengangkat bagian yang menyumbat yang dialami pasien. Biasanya, kondisi ini untuk kasus sinusitis cukup parah.

3. Operasi Caldwell-Luc

Operasi satu ini dilakukan jika terjadi pertumbuhan abnormal di dalam rongga sinus. Nantinya akan ada proses pembedahan di rongga hidung dan di bawah mata untuk menghilangkan pertumbuhan jaringan abnormal dan memperbaiki drainase atau aliran sinus. Dengan begitu, aliran sinus dapat keluar sehingga tidak menyumbat pernapasan.

4. Operasi sinuplasti balon

Operasi ini yakni dengan memasukkan selang tipis yang dilengkapi balon kecil di bagian ujungnya. Fungsi dari balon yang dimasukkan yakni untuk membuat rongga menjadi renggang sehingga sirkulasi udara dalam sinus dapat berjalan lancar.

5. Operasi sinus terbuka

Jenis operasi ini akan dilakukan dengan menyayat kulit yang menutupi area bermasalah. Nantinya area tersebut akan dibuka dan direnggangkan untuk melihat bagian yang bermasalah. Bagian yang bermasalah akan diangkat dan direkonstruksi agar kembali normal. Operasi ini biasa dilakukan pada kasus-kasus yang cukup parah.

Baca Juga: Beda Penampakan Before-After Wajah Sarwendah vs Mahalini usai Operasi Plastik

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI