Dilakukan Erina Gudono dan Kaesang Pangarep, Ini Manfaat Couple Prenatal Yoga

Senin, 01 Juli 2024 | 18:11 WIB
Dilakukan Erina Gudono dan Kaesang Pangarep, Ini Manfaat Couple Prenatal Yoga
Erina Gudono dan Kaesang Pangarep Lakukan Couple Prenatal Yoga (Instagram/@jamilatus.sadiyah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Erina Gudono dan Kaesang Pangarep melakukan couple prenatal yoga. Momen tersebut dibagikan oleh akun Instagram sang instruktur @jamilatus.sadiyah, yang dilihat suara.com, Senin (1/7/2024).

"Couple prenatal yoga Mas Kaesang dan Mbak Erina, sehat bersama adik janin yah," ujar @jamilatus.sadiyah.

Melansir situs Kementerian Kesehatan (Kemenkes), couple prenatal yoga merupakan salah satu modifikasi dari prenatal yoga. Latihan ini dilakukan oleh ibu hamil dengan melibatkan suami. Prenatal couple yoga dapat memperkuat hubungan emosional antara ibu, ayah dan calon bayi.

Meski gerakannya cukup sederhana, namun prenatal yoga mampu meningkatkan energi pada ibu hamil. Gerakan-gerakan yoga yang lembut dapat menghilangkan stres dan rasa cemas atau takut pada proses persalinan, sehingga dapat meningkatkan kesehatan mental ibu hamil.

Prenatal yoga berpasangan juga meningkatkan kesadaran dan kepekaan satu sama lain, serta mempererat hubungan ibu hamil dan suami.

Selain itu, melalui couple prenatal yoga, ibu hamil dan suami dapat menerima satu sama lain, berkomunikasi secara terbuka dengan pasangan membantu melepas dan mengendalikan perasaan negatif.

Berikut ini beberapa gerakan couple prenatal yoga yang bisa dilakukan suami istri dan rutin sebelum proses melahirkan:

1. Pasangan berdiri saling berhadapan

Manfaat dari gerakan ini yaitu meningkatkan keseimbangan dan koordinasi, memperkuat otot kaki dan paha, meningkatkan koneksi dan komunikasi antar pasangan.

Baca Juga: Tak Gentar Meski Elektabilitas Anak Jokowi Tokcer, PDIP Siap Pasang Andika Perkasa Lawan Kaesang di Pilkada Jateng?

2. Pasangan duduk saling berhadapan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI