2. Subtipe Luminal B
Jenis kanker payudara ini terdiri dari reseptor hormon estrogen positif (ER+)atau progesteron positif, dan HER2 negatif. Kadar Ki-67 lebih tinggi, biasanya diatas 20% sehingga selnya lebih berkembang cepat.
3. Subtipe Luminal B dengan Her 2 +3
Ini artinya kanker payudara dengan reseptor hormon estrogen atau progesteron positif, dan HER2 positif.
4. Subtipe HER2 Type
Jenis kanker payu dara ini terdiri dari reseptor hormon estrogen atau progesteron negatif dan HER2 positif.
5. Subtipe Triple Negative
Ini merupakan kanker payudara dengan reseptor hormon estrogen dan progesteron, maupun HER2, semuanya negatif. Subtipe ini juga dikenal lebih agresif dan paling umum ditemukan pada pasien dengan mutasi gen BRCA1.
“(Subtipe) non luminal termasuk triple negative dan HER2 type itu biasanya Ki-67-nya tinggi. Kalau (subtipe) luminal biasanya rendah,” jelas dr Rachmawati.
Baca Juga: Menkes Ungkap Sebab Pemeriksaan Dini Kanker Payudara dan Serviks Rendah: Masyarakat Takut
Manfaat Pasien dan Dokter Tahu Jenis Kanker Payudara