2. Terapkan Pola Hidup Sehat
Seseorang yang mengidap osteoporosis akan sangat membutuhkan pola hidup yang sehat untuk menjaga kesehatan serta kebugaran mereka dalam beraktivitas.
"Pastikan mereka mengonsumsi makanan yang mengandung kalsium dan vitamin D dalam jumlah yang cukup," kata Dr. Kuntjoro.
3. Rutin Olahraga
Tubuh seseorang yang jarang berolahraga akan memiliki tulang yang cenderung lebih rapuh dan lemah dari mereka yang sering berolahraga. Sehingga penting bagi penderita osteoporosis untuk setidaknya melakukan olahraga kecil seperti berjalan atau berlari kecil selama setidaknya 30 menit sehari.
Langkah ini dilakukan untuk menjaga kesehatan tulang lansia. Tapi pastikan untuk mengonsultasikan hal tersebut terlebih dahulu dengan dokter.
"Hindari olahraga berat seperti push up dan sit up karena justru berisiko untuk membahayakan kesehatan tulang mereka," pungkas Dr. Kuntjoro.