Suara.com - Masalah kesehatan gigi dan mulut tidak dapat diabaikan. Ada banyak dampak buruk terhadap kesehatan tubuh jika perawatan gigi dan mulut tidak dilakukan secara konsisten dan sedini mungkin.
Sebab, kesehatan gigi yang tidak terjaga bisa membuat gigi dan mulut rentan mengalami berbagai masalah kesehatan, di antaranya adalah bau mulut, gigi berlubang, peradangan gusi atau gingivitis, hingga abses gigi.
Karenanya, menjaga kesehatan gigi dan mulut adalah salah satu kebiasaan baik yang harus diajarkan sejak kecil. Dengan begitu, hal ini bisa menjadi kebiasaan dan membuat anak memiliki kesadaran yang tinggi untuk melakukan hal tersebut seumur hidupnya.
Kepedulian terhadap hal inilah yang mendorong Formula, merek oral care asli Indonesia menggagas terobosan metode edukasi "Eggsperimen" untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat khususnya pelajar sekolah dasar tentang pentingnya memelihara kesehatan gigi dan mulut.
Eggsperimen adalah sebuah kegiatan eksperimen sederhana yang mudah dipahami oleh semua kalangan untuk menunjukkan pentingnya melakukan perawatan gigi secara rutin dan dengan benar.

Harianus Zebua, Head of Corporate and Marketing Communication OT Group (Formula Oral Care) melalui keterangan pers menjelaskan pada kegiatan Eggsperimen ini para siswa diajak melakukan percobaan sederhana menggunakan cangkang telur, larutan cuka dan wadah.
Cangkang telur direndam di dalam larutan cuka selama beberapa saat. Akan segera terlihat perbedaan antara cangkang telur yang dirawat dengan baik dan yang tidak.
"Cangkang telur memiliki kandungan kalsium yang sama dengan gigi manusia. Ada cangkang telur yang telah direndam selama beberapa hari dengan pasta gigi Formula dan ada yang tidak. Cangkang telur yang direndam dengan pasta gigi Formula menggambarkan perilaku rutin dalam merawat gigi," kata Harianus.
Ketika direndam dalam larutan cuka maka akan terlihat perbedaan yang sangat jelas, cangkang telur yang telah direndam dengan pasta gigi Formula dikelilingi oleh sedikit buih dan tidak mudah rapuh.
Baca Juga: Sudah Menikah dan Punya Anak, Bisakah Daftar CPNS 2023? Simak Penjelasannya
Dibandingkan dengan cangkang telur yang tidak direndam pasta gigi penuh dengan buih dan jika dibiarkan lebih lama akan mudah rapuh dan hancur. Eksperimen ini menunjukkan bahwa gigi yang dirawat dengan baik, menggunakan pasta gigi yang benar akan lebih kuat melawan faktor-faktor perusak gigi seperti asam.