Suara.com - Kabar buruk bagi fans One Piece pasalnya Sang Mangaka Eiichiro Oda atau Oda Sensei dikabarkan hiatus selama 1 bulan. Bukan tanpa alasan, Oda Sensei mengambil cuti karena kesehatan yang terganggu, sebab diketahui dia sedang mengidap penyakit astigmatisme. Lantas apa itu astigmatisme yang diderita Eiichiro Oda?
Kabar hiatusnya Oda Sensei ini dibagikan melalui akun Twitter resmi One Piece @opcom_info pada Selasa, 6 Juni 2023. Dalam unggahannya, diumumkan bahwa serial tersebut tidak tayang selama satu bulan dan akan kembali lagi pada edisi no. 29 Weekly Shonen Jump.
Melalui Akun Twitter resmi One Piece ini, Oda juga memberikan kabar kepada para penggemarnya. Saat ini Oda temgaj mengalami astigmatisme parah yang menyebabkan penglihatannya kabur. Oda sudah membicarakan permasalahan ini dengan editornya sejak tahun lalu, dan akhirnya ia mendapatkan persetujuan untuk melakukan operasi mata.
Apa Itu Astigmatisme yang Diderita Eiichiro Oda?
Astigmatisme adalah sebuah kelainan pada kornea atau lensa mata yang membuat penglihatan kabur atau terdistorsi. Hal ini dapat terjadi lantaran bentuk kornea atau lensa yang tidak bulat sempurna. Pada penderita Astigmatismr, kornea biasanya bentuk tidak teratur, lebih mirip bola sepak.
Oleh karena itu cahaya yang masuk tidak bisa difokuskan dengan baik, kemudian menyebabkan distorsi penglihatan pada jarak tertentu. Akibatnya, penglihatan bisa kabur, buram hingga tidak jelas.
Diketahui, kelainan penglihatan ini dapat bersifat bawaan ataupun berkembang seiring dengan berjalannya waktu. Bisa diakibatkan karena faktor eksternal seperti ketegangan pada mata, postur tubuh yang tidak tepat, ataupun pekerjaan yang memerlukan penglihatan dengan jarak dekat dan berlebihan.
Gejala Astigmatisme
Beberapa gejala yang mungkin akan dialami oleh penderita Astigmatisme, termasuk Oda, diantaranya yaitu:
Baca Juga: Deretan Pengguna Haoshoku Haki di One Piece, Yonkou Buggy Termasuk?
1. Penglihatan kabur atau buram baik itu pada jarak dekat maupun jarak jauh.