Apabila terdapat lapisan abu-abu di tenggorokan atau amandel, maka diduga ada infeksi difteri. Tapi untuk memastikannya, dokter akan mengambil sampel lendir dari tenggorokan dengan pemeriksaan usap atau swab tenggorokan, kemudian hasilnya akan diteliti di laboratorium apakah mengandung bakteri penyebab difteri atau tidak.
Penyakit difteri ini membutuhkan prosedur pengobatan yang tepat, termasuk melalui obat-obatan, seperti antitoksin dan antibiotik. Baik anak-anak maupun orang dewasa yang menderita difteri biasanya harus dirawat di rumah sakit dan diisolasi di unit perawatan intensif.
Pasalnya, penyakit difteri ini dapat menyebar dengan mudah ke siapapun yang belum mendapatkan imunisasi DPT, khususnya vaksin difteri. Demikian penjelasan singkat tentang apa itu difteri.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama