Bantu Perangi Stunting, Danone Gelar Aksi Gizi Indonesia Maju di Lombok

Sumarni Suara.Com
Jum'at, 10 Februari 2023 | 07:41 WIB
Bantu Perangi Stunting, Danone Gelar Aksi Gizi Indonesia Maju di Lombok
Karyanto Wibowo selaku Sustainable Development Director Danone Indonesia di acara bertajuk Aksi Gizi Indonesia Maju di sekitar TPA Kebon Kongok, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat pada Kamis (9/2/2023). [Dok. Danone Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Danone Indonesia menggelar acara edukasi bertajuk Aksi Gizi Indonesia Maju di sekitar TPA Kebon Kongok, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat pada Kamis (9/2/2023).

Acara ini dihadiri oleh Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat, Bupati Lombok Barat hingga Dokter Anak.

Menurut Karyanto Wibowo selaku Sustainable Development Director Danone Indonesia, acara ini sengaja diadakan sebagai bukti nyata perusahaannya membantu masyakarat Tanah Air memerangi stunting.

“Kita akan melakukan aktivitas di lapangan terkait topik gizi. Sehingga kita bisa mendukung NTB agar angka stuntingnya rendah,” ungkap Karyanto Wibowo di lokasi saat acara berlangsung.

Baca Juga: Heboh Ucapan Kasar Gitasav tentang Childfree dan Stunting, Netizen Bongkar Masa Lalunya: Karena Mandul?

Karyanto Wibowo selaku Sustainable Development Director Danone Indonesia di acara bertajuk Aksi Gizi Indonesia Maju di sekitar TPA Kebon Kongok, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat pada Kamis (9/2/2023). [Dok. Danone Indonesia]
Karyanto Wibowo selaku Sustainable Development Director Danone Indonesia di acara bertajuk Aksi Gizi Indonesia Maju di sekitar TPA Kebon Kongok, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat pada Kamis (9/2/2023). [Dok. Danone Indonesia]

“Acara ini diharapkan bisa menurunkan angka stunting,” tambahnya.

Terkait pemilihan lokasi yang dipilih dekat TPA Kebon Kongok pun sejatinya bukan tanpa alasan.

“Kita melihat pemulung yang terlibat di situ (bekerja menjadi pemulung di TPA Kebon Kongok), tentunya kita perhatikan juga kesehatannya, gizinya dan edukasi juga, agar mereka bisa lebih baik terkait dengan pengetahuan tentang gizi,” tuturnya.

Di samping itu, Karyanto Wibowo menjelaskan ini bukan kali perdana Danone Indonesia membuat program semacam ini di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

“Memang hati kami melekat di NTB. Bukan sesuatu yang baru buat kami. Kita punya inisiatif besar. Sebenernya kita sudah mulai program air bersih di Lombok dari 2016. Yang sampai sekarang mengalir kepada masyarakat di sana. Yang waktu gempa juga alhmadulillah memberikan kontribusi pada waktu itu,” jelas Karyanto Wibowo.

Baca Juga: Sayang Anak! Menkes Budi Minta Para Ayah Setop Beli Rokok Supaya Bisa Beli Telur dan Susu, Untuk Cegah Stunting?

“Program yang lain adalah program pengumpulan sampah kemasan. Seperti yang saya sampaikan, kami memakai bahan baku daur ulang untuk kemasan Aqua. Salah satu program kami mengumpulkan sampah bekas di Lombok,” imbuhnya lagi.

Dalam pengelolaan sampah ini, Danone Indonesia tentu saja melibatkan banyak hal.

“Jadi di setiap bulan terkumpul kurang lebih 100 ton sampah kemasan bekas khususnya botol plastik yang dikelola di Lombok PET. Kita juga kerjasama dengan bank sampah Bintang Sejahtera,” ucapnya.

Sebagai penutup, Karyanto Wibowo berharap Danone Indonesia bisa terus berkomitmen menjalankan program yang bermanfaat bagi masyarakat Tanah Air.

“Tentunya kita berkomitmen untuk terus mengembangkan inisiatif ini,” tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI