Suara.com - Ibu selalu dianggap menjadi sosok penting selama tumbuh kembang anak. Saat fase tumbuh kembang juga anak akan belajar kemampuan sosial dan emosional dari ibunya.
Setiap anak tentu memiliki karakter yang berbeda. Terutama pada anak berkebutuhan khusus yang secara psikis pin berbeda dengan anak-anak normal.
CEO Stress Management Indonesia Coach Pris mengatakan kalau menjadi ibu untuk anak berkebutuhan khusus memang tidak mudah, perlu jiwa yang tangguh untuk berdamai dan berbahagia dengan kondisi yang ada.
"Keberhasilan parenting dan pendidikan karakter seorang anak dimulai dari ibu yang bahagia. Apabila seorang ibu merasa bahagia, ia dapat menjalankan perannya dengan emosi yang stabil," kata Pris dalam keteran tertulisnya, Rabu (21/12/2022).
Ia menambahkan, ketika seorang Ibu bahagia, ia akan dapat menerima kondisi anaknya dan berusaha untuk mengoptimalkan potensinya. Maka dari itu penting para ibu untuk menjaga suasana hati tetap bahagia.
Berikut ini tips yang bisa dilakukan untuk menjaga suasana hati tetap menyenangkan.
1. Tidur yang nyenyak

Saat kurang tidur, akan lebih sulit untuk mengendalikan emosi. Sehingga seseorang cenderung bereaksi daripada menanggapi situasi dengan tepat. Terlebih, insomnia kronis juga memunculkan segala macam masalah kesehatan dan otak. Mungkin para ibu tidak mendapatkan waktu tidur yang banyak, tapi dengan waktu yang ada bisa meningkatkan kualitas tidur meski hanya tidur beberapa jam.
2. Meditasi untuk menenangkan pikiran
Baca Juga: Bikin Nangis, Viral Video Ayah Lakukan KDRT Pada Anak Kandung, Sang Ibu Minta Tolong pada Warganet
Meditasi bisa jadi cara yang bagus untuk bersantai dan memulihkan tenaga. Mengambil waktu istirahat, bahkan hanya beberapa menit, untuk berkonsentrasi pada pernapasan sambil mengesampingkan kekhawatiran dapat membantu ibu untuk fokus pada hal-hal penting dalam hidup terutama dalam mengurus anak. Berbagai program meditasi mungkin bisa dilakukan untuk bantu mencapai tujuan pikiran gang tenang.