Nikita Mirzani Sakit Pengapuran Tulang Leher Akibat Tidur dengan Alas Tipis di Penjara, Penyakit Apa Itu?

Selasa, 13 Desember 2022 | 07:58 WIB
Nikita Mirzani Sakit Pengapuran Tulang Leher Akibat Tidur dengan Alas Tipis di Penjara, Penyakit Apa Itu?
Nikita Mirzani kembali menjalani sidang kasus pencemaran nama baik terhadap Dito Mahendra di Pengadilan Negeri Serang, Banten, Senin (5/12/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyakit yang dialami Nikita Mirzani selama di penjara ternyata bertambah lagi. Kali ini ia mengalami pengapuran tulang leher sampai tulangnya keluar.

"Tulangnya nomor lima itu keluar. Jadi aku nggak bisa nengok," ujar Nikita Mirzani Pengadilan Negeri Serang, Senin (12/12/2022).

Nikita Mirzani rencananya akan meminta izin bertemu dokter untuk membahas penyakit tersebut.

"Selasa nanti aku mau ke dokter, mau dijelasin," kata Nikita Mirzani.

Baca Juga: Nikita Mirzani Nampak Sedih Saat Peluk Sang Buah Hati, Netizen Justru Tak Ibah: Jangan Play Victim Dong

Nikita Mirzani kembali menjalani sidang kasus pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Serang, Banten, Senin (12/12/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Nikita Mirzani kembali menjalani sidang kasus pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Serang, Banten, Senin (12/12/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]

Sebelumnya, Nikita Mirzani diketahui mengidap saraf terjepit usai ditahan di Rutan Kelas IIB Serang sejak 25 Oktober 2022. Ia dilarikan ke rumah sakit pada 5 November 2022 usai penyakitnya kambuh akibat tidur memakai alas tipis di sel.

Dalam istilah medis, pengapuran tulang leher disebut dengan cervical osteoarthritis atau cervical spondylosis. Penyakit itu bisa menimbulkan sakit pada sendi, tulang, dan diskus atau cakram yang membentuk sendi tulang rawan.

Dikutip dari Alodokter, perubahan pada tulang, sendi, dan diskus memang bisa terjadi seiring bertambahnya usia. Berupa sendi yang lebih kaku, diskus yang menyusut dan rapuh hingga menyebabkan kekakuan sendi.

Dokter menegakkan diagnosis tersebut berdasarkan pemeriksaan fisik dan penunjang berupa rontgen servikal atau CT scan dan MRI. Selain menimbulkan ketidaknyamanan, komplikasi yang mungkin timbul akibat penyakit tersebut berupa kerusakan saraf akibat penekanan saraf.

Ilustrasi pengapuran tulang leher. [ANTARA/Pexels]
Ilustrasi pengapuran tulang leher. [ANTARA/Pexels]

Gejala-gejala yang timbul akubat pengapuran tulang leher tersebut seperti:

Baca Juga: Playing Victim, Meweknya Nikita Mirzani Dibesuk Si Bungsu di Rutan

  1. Nyeri di leher dan terasa kaku
  2. Sakit kepala
  3. Nyeri bisa dirasakan di lengan dan bahu
  4. Tidak dapat menundukkan kepala dengan leluasa
  5. Seperti ada sensasi suara berisik ketika menggerakkan leher atau menoleh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI