Suara.com - Minyak bulus merupakan sejenis bahan alami yang dapat digunakan sebagai obat tradisional. Minyak ini dipercaya dapat membawa khasiat pada tubuh karena memiliki kandungan nutrisi seperti vitamin A, vitamin E hingga Vitamin K.
Diketahui, minyak bulus merupakan konsentrat minyak yang berasal dari bulus atau penyu air tawar. Minyak bulus menjadi salah satu minyak yang populer di Indonesia bahkan banyak dijumpai dalam bentuk suplemen hingga minyak dalam kemasan.
Banyak orang yang percaya bahwa minyak bulus dapat bermanfaat untuk memperkencang dan memperbesar payudara. Lantas apa saja kegunaan minyak bulus? Simak ulasannya berikut ini, dirangkum dari Europe PubMed Central.
1. Bahan dasar kosmetik
Baca Juga: Tak Percaya Diri Akibat Payudara Kendur, Lakukan 5 Latihan Fisik Ini!
Minyak bulus banyak ditemukan di berbagai macam kosmetik. Hal ini karena minyak bulus sudah banyak digunakan untuk perawatan kulit alami, salah satunya adalah krim. Minyak bulus dapat mencegah penuaan dini dan dapat meremajakan kulit.
2. Dapat mengobati luka bakar
Minyak bulus yang berguna bagi kesehatan kulit, tentu dapat membantu mengobati luka bakar. Minyak bulus dapat mempercepat penyembuhan luka bagi area tubuh yang terkena luka bakar. Minyak bulus ini juga mampu mengembangbiakkan fibroblast yang merupakan sel yang dapat mengatur dan memelihara jaringan ikat. Sel ini mampu untuk menyembuhkan luka menjadi lebih cepat.
3. Menyembuhkan rasa gatal dan eksim
Anda bisa mengatasi kulit yang gatal dan eksim dengan menggunakan minyak bulus. Cara yang dapat dilakukan adalah dengan mengolesi area kulit yang mengalami gatal atau eksim dengan minyak bulus.
Baca Juga: Patut Dicoba, 5 Gerakan Olahraga untuk Mengencangkan Payudara yang Mulai Kendur
4. Mengatasi impoten pada pria
Minyak bulus dapat mengatasi impoten bagi pria. Cara yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan terapi pijatan pada alat kelamin pria untuk memperbaiki pembuluh darah.
Manfaat yang ada pada minyak bulus ini dipercaya dapat mengencangkan payudara. Hal ini dapat dilakukan dengan pemijatan secara merata pada area payudara. Pemijatan ini dapat dilakukan selama 15 menit hingga satu jam. Minyak bulus akan secara alami meresap ke payudara. Disarankan untuk melakukan pemijatan ini sebelum tidur.
Demikian ulasan singkat seputar kegunaan minyak bulus yang baik untuk kesehatan baik pria maupun wanita. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat untuk Anda!
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat