Manfaat lainnya, mencegah ibu dari kondisi panas dan dehidrasi. Sebab, saat kehamilan sudah semakin besar, berat badan ibu juga makin bertambah dan terjadi berbagai efek dari perubahan hormon.
Kondisi-kondisi tersebut bisa membuat tubuh ibu lebih mudah rasakan panas.
"Minum es bisa bantu lebih rileks, tenang. Jadi bukan berdampak buruk, kalau cuma air es gak masalah, gak ada efeknya karena kalorinya hanya nol."
"Berbeda kalau dicampur dengan sirup, susu kental manis, itu mengandung gula tinggi. Kalau dikonsumsi terus bisa membuat bumil lebih gendut. Efeknya kalau keterusan bayinya bisa jadi gede," pungkasnya.