Suara.com - Es krim kerap dijadikan sebagai guilty pleasure, alias makanan yang bisa membuat lidah bergoyang tetapi sebaiknya tidak dikonsumsi secara sering.
Tahukah Anda es krim ternyata boleh dimakan ketika batuk? Atau klaim yang menyebut es krim sebagai makanan yang tepat untuk sarapan?
1. Lebih Baik Untuk Tubuh Dibanding Granola

Banyak orang berpikir bahwa granolo merupakan makanan sehat bagi tubuh. Tidak heran jika banyak yang mengonsumsinya saat diet. Tapi, sebuah studi menyebut bahwa es krim pilihan yang lebih baik dibanding granola.
Sebuah studi baru dari Tufts University di Boston telah menciptakan "Food Compass," sebuah "sistem profil nutrisi" yang memberi peringkat seberapa sehat makanan dengan memberikan pilihan skor.
2. Cara Membuat Es Krim Wall's Rumahan

Untuk menghemat keuangan keluarga dan menyenangkan anak, Anda bisa membuat es krim rumahan seenak es krim merk terkenal. Berikut ini cara membuat es krim mirip Wall's.
Es krim merupakan sebuah makanan beku yang dibuat dari produk susu seperti krim, lalu dicampur dengan perasa dan pemanis buatan ataupun alami.
Baca Juga: Viral Aksi Penjual Es Krim Ini Layani Pembeli Bikin Geleng Kepala: 4 Sehat 5 Sekarat
3. Makan Es Krim saat Cuaca Panas Justru Bikin Suhu Tubuh Naik

Tujuan mengonsumsi es krim manis di musim panas adalah untuk mendinginkan. Walau memang mendinginkan di mulut, tetapi efeknya justru sebaliknya di tubuh.
Sebab pencernaan, baik untuk es krim atau makanan lain yang berkalori, akan berusaha keras membakar lemak, protein, dan gula yang dikandungnya.
4. Manfaatnya Makan Es Krim Saat Sarapan

Banyak orang menghindari makan sesuatu yang dingin di pagi hari, dengan alasan bisa membuat sakit perut. Padahal faktanya tidak selalu begitu. Justru, makan es krim di pagi hari bisa membawa manfaat untukmu.
Dilansir dari The Telegraph, sebuah studi yang dilakukan oleh Yoshihiko Koga, seorang profesor di Kyorin Univeristy di Tokyo, menunjukkan bahwa makan es krim di pagi hari dapat membuat seseorang jadi lebih waspada secara mental.
5. Makan Es Krim Saat Batuk Aman

Sakit batuk bukanlah penghalang bagi anak-anak untuk makan es krim. Tapi apakah es krim akan membuat batuk mereka lebih parah?
Berdasarkan Eating Well, belum ada penelitian definitif yang menunjukkan bahwa produk susu dapat memperburuk batuk.
6. Manfaat Makan Es Krim untuk Tenaga Kesehatan

Tenaga kesehatan merupakan salah satu kelompok pekerja dengan beban stres paling tinggi saat ini.
Di rumah sakit, tenaga kesehatan merawat pasien Covid-19 yang membuat mereka berisiko terpapar. Sementara di sentra vaksinasi, mereka menyuntikkan ratusan hingga ribuan dosis vaksin Covid-19 setiap harinya demi mengurangi risiko penularan dan penyebaran Covid-19.