Suara.com - Mesin cuci bisa menjadi salah satu benda rumah tangga yang menyimpan banyak bakteri dan kuman, meskipun Anda sudah membersihkannya berulang kali setelah memakainya.
Anda mungkin akan merasa jijik bila membuka dan melihat filter mesin cuci yang letaknya tersembunyi.
Seorang pengguna TikTok @OneMinMicro iseng membongkar mesin cuci miliknya untuk mengetahui lebih jauh. Ia pun mengeluarkan filter mesin cucinya untuk memastikan ada ttungau debu yang tertinggal di sana tau tidak.
"Saya pastikan Anda akan terkejut dengan apa yang akan dilihat selanjutnya," ujarnya dikutip dari New York Post.
Baca Juga: Bupati Karawang Minta Warga Waspadai Virus Cacar Monyet
Kemudian, ia meletakkan filter mesin cuci itu di bawah alat mikroskop. Hasilnya menunjukkan ada cacing, tungau debu dan makhluk mikroskopis lainnya yang tertinggal di filter mesin cuci.
Ia mengatakan bahwa ini bisa menjadi penyebab alergi yang tidak diketahui, karena kebanyakan tungau debu biasanya memakan sel-sel kulit.
Beberapa warganet pun terkejut dengan penemuan pengguna TikTok tersebut. Mereka tak menyangka bahwa sabun atau deterjen dan suhu mesin cuci tak cukup untuk membunuh parasit tersebut.
Ada pula yang langsung berencana untuk rutin membersihkan mesin cucinya hingga bagian dalam, terutama filternya.
"Tahukah Anda bahwa mesin cuci perlu dikeringkan dan dibersihkan setiap 3 bulan?" katanya.
Baca Juga: Dikira Luka Pisau Cukur, Ternyata Bintang Porno Gay Ini Terkena Cacar Monyet
Saat membersihkan mesin cuci Anda, Ms. McCauley menyarankan untuk mengosongkan dan membersihkan filter karena dapat menyebabkan alat cuci Anda berbau tidak sedap.
“Cukup bilas dengan air hangat dan dan bersihkan area tersebut sebelum Anda memasangnya kembali. Ini akan membuat mesin cuci Anda tetap segar,” tulisnya.