Suara.com - Meski mengidap gangguan kekebalan tubuh atau Autoimun Rheumatoid Arthritis (RA) presenter sekaligus penyanyi Enzy Storia terkenal sebagai sosok yang aktif di dunia hiburan. Ia juga dikenal sebagai presnter yang lucu dan menggemaskan.
Perempuan yang baru saja berulangtahun ke-30 itu punya cara untuk menyiasati agar tetap sehat dan bahagia meski mengalami autoimun.
Enzy sangat sadar bahwa dunia hiburan sebagai tempatnya bernaung penuh dengan ingar bingar serta aktivitas yang padat dan kerap tidak menentu. Sehingga, selalu berpikir positif serta tetap ceria adalah salah satu cara ia melawan menyakit autoimunnya.
"Kalau aku, mungkin teman-teman sering melihat aku, yang kenal aku dengan ketawa aku dan aku yang ceria atau segala macam, ya itu emang aku terapkan," ungkap Enzy kepada suara.com di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta beberapa waktu lalu.
Menurut Enzy, dengan menertawakan apapun yang terjadi dalam hidupnya, termasuk selalu berusaha membuat segalanya nampak santai, adalah caranya untuk tetap bertahan.
Apalagi Enzy sangat sadar, pikiran buruk atau mental yang down hanya akan membuat kondisinya memburuk atau memicu autoimunnya kambuh. Sehingga ia melalui segala hal, dengan ikhlas dan apa adanya tanpa dibuat-buat.
"Ya itu aku yang sebenernya, mencoba menertawakan apapun yang aku rasain. Maksudnya kayak dibawa santai, menjadi orang yang ikhlas, itu salah satu kunci. Menurut aku, sih, dibawa happy aja hari ini, karena kita nggak tahu hari esok seperti apa," tutup Enzy.
Adapun autoimun rheumatoid arthritis yang diderita Enzy adalah peradangan jangka panjang pada sendi akibat sistem kekebalan tubuh yang secara keliru menyerang tubuh.
Jika dibiarkan, radang sendi yang memburuk bisa menyebabkan gangguan fungsi sendi dan perubahan pada bentuk sendi tersebut.
Baca Juga: Fotonya Diedit Tanpa Busana Viral, Enzy Storia Bereaksi Tak Terduga
Rheumatoid arthritis ditandai dengan bengkak, nyeri, dan kaku pada sendi. Selain menyerang sendi, rheumatoid arthritis juga bisa menyerang organ lain, seperti kulit, pembuluh darah, paru-paru, mata dan jantung.