Tom Holland Berhenti Gunakan Media Sosial Demi Kesehatan Mental, Apakah Anda Juga Perlu Melakukannya?

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Selasa, 16 Agustus 2022 | 16:16 WIB
Tom Holland Berhenti Gunakan Media Sosial Demi Kesehatan Mental, Apakah Anda Juga Perlu Melakukannya?
Ilustrasi media sosial (Pexels.com/Tracy Le Blanc)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktor pemeran Spiderman, Tom Holland, memutuskan berhenti menggunakan media sosial demi kesehatan mentalnya.

Pengumuman disampaikan Tom, yang menyebut media sosial membuatnya kewalahan dan mengharuskannya istirahat. Tidak diketahui apakah Tom Holland akan berhenti menggunakan media sosial secara permanen atau hanya sementara.

"Saya memutuskan untuk istirahat dari media sosial karena kesehatan mental. Saya terjebak ketika membaca hal-hal tentang saya secara online dan itu merusak kondisi mental saya," ucap Tom Holland dalam laman Instagram pribadinya.

Lalu kondisi apa yang membuat seseorang perlu berhenti menggunakan media sosial? Mengutip Hello Sehat, dampak penggunaan media sosial secara berlebihan memang cukup berbahaya.

Baca Juga: 3 Hal Penting untuk Mendorong Engagament Konten

Kecanduan media sosial bisa mengurangi waktu Anda dengan pasangan, sahabat, bahkan keluarga. Nels Oscar dari College of Engineering mengungkap ini terjadi karena jangkauan media sosial yang sangat instan dan jauh, sehingga kerap kali orang terdekat yang berada di samping Anda terlupakan.

Orang-orang yang kecanduan media sosial cenderung hanya melihat seberapa banyak tanggapan yang didapat ketika ia mengunggah sesuatu, ketimbang memikirkan dampaknya pada orang lain. Ini bisa memicu terjadinya salah paham dan pertengkaran antara Anda dengan pasangan, sahabat, atau keluarga.

Anda juga perlu berhenti menggunakan media sosial ketika kesehatan fisik sudah terganggu. Salah satunya adalah masalah kurang tidur yang menurut sebuah penelitian berdampak pada 57 persen pengguna media sosial.

Padahal, kurang tidur sendiri diketahui dapat berisiko terhadap kesehatan, seperti meningkatkan risiko penyakit jantung.

Sementara itu beberapa waktu lalu, Dr Octaviani Indrasari Ranakusuma dari Fakultas Psikologi Universitas YARSI, Jakarta Pusat, menjelaskan bahwa jika seseorang sudah kecanduan media sosial dan berusaha menghentikannya, tindakan ini pastinya akan memberikan dampak psikologis dan fisiologis.

Baca Juga: Tom Holland Putuskan Hiatus dari Media Sosial, Banjir Dukungan dari Warganet

Adapun dampak psikologisnya termasuk extreme moodiness, mudah tersinggung dan uring-uringan. Sedangkan, dampak fisiologisnya bisa menyerupai orang kecanduan narkoba, seperti mual, berkeringat, sakit kepala, insomnia dan reaksi lain terkait stres.

Jika Anda mengalami beberapa hal di atas, mungkin sudah waktunya Anda berhenti sementara menggunakan media sosial.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI