Kurma Muntah-Muntah Diajak Boy William Makan Sashimi Salmon, Padahal Punya Berbagai Manfaat Kesehatan

Kamis, 11 Agustus 2022 | 13:08 WIB
Kurma Muntah-Muntah Diajak Boy William Makan Sashimi Salmon, Padahal Punya Berbagai Manfaat Kesehatan
Kurma CFW [Youtube/BW]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sumber vitamin B

Ikan salmon yang mentah rupanya menjadi sumber vitamin B bagi tubuh. Vitamin B sendiri dapat membuat dan memperbaiki DNA, mengubah makanan menjadi energi, dan mengurangi peradangan yang dapat menyebabkan penyakit jantung pada seseorang.

Berdasarkan Reference Daily Intake (RDI), berikut persentase kandungan berbagai vitamin B pada salmon mentah:

  • 18% RDI: Vitamin B1
  • 29% RDI: Vitamin B2
  • 50% dari RDI: Vitamin B3
  • 19% dari RDI: Vitamin B5
  • 47% RDI: Vitamin B6
  • 7% dari RDI: Vitamin B9
  • 51% dari RDI: Vitamin B12

Kaya akan kalium (potasium)

Ikan salmon sendiri menjadi sumber kalium yang baik pada tubuh. Jenis ikan yang satu ini sendiri memiliki kandungan kalium yang lebih besar dari pisang. Berdasarkan studi, kandungan kalium ini sendiri dapat berguna untuk mengontrol tekanan darah, serta mengurangi risiko stroke.

Sumber selenium

Selenium sendiri merupakan kandung yang berguna untuk menjaga kesehatan tulang pada seseorang. Selain itu, selenium juga membantu mengurangi risiko kanker serta menurunkan antibodi tiroid sehingga mencegah tiroid autoimun.

Kandungan selenium ini sendiri yang banyak terdapat pada salmon. Oleh karena itu, mengonsumsi sashimi salmon akan memberikan dampak baik bagi kesehatan.

Membantu mengontrol berat badan

Baca Juga: VIDEO Boy William Bikin Kurma Citayam Menangis Hingga Muntah-Muntah

Rupanya, sashimi salmon dipercaya dapat membantu menurunkan berat bada pada seseorang. Hal ini karena makanan mentah satu ini membantu mengatur hormon pengontrol nafsu makan sehingga cepat kenyang. Mengonsumsi salmon sendiri juga akan membantu seseorang untuk menjaga berat badannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI