Belajar dari Penyanyi Olivia Newton-John, Deteksi Kanker Payudara Sejak Dini dengan SADARI

Selasa, 09 Agustus 2022 | 19:00 WIB
Belajar dari Penyanyi Olivia Newton-John, Deteksi Kanker Payudara Sejak Dini dengan SADARI
Olivia Newton-John. (Instagram/@therealonj)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyanyi Olivia Newton-John meninggal dunia pada Senin (8/8/2022) setelah mengidap kanker payudara selama 30 tahun lebih.

Ia pertama kali didiagnosis kanker payudara pada tahun 90-an silam. Lalu pada 2018 kanker tersebut muncul kembali dan telah bermetastasis atau menyebar ke tulang belakang.

Kanker payudara terjadi ketika sel-sel pada jaringan di payudara tumbuh tidak terkendali dan mengambil alih jaringan yang sehat.

Dari semua jenis kanker, jumlah kasus kanker payudara termasuk paling banyak dan menjadi salah satu penyebab utama kematian akibat kanker karena sebagian besar pasien akan berobat ketika sudah stadium lanjut.

Baca Juga: Olivia Newton-John Meninggal akibat Kanker Payudara, Bisakah Penyakit Ini Kambuh Lagi?

Namun, penyakit ini dapat diatasi sedari dini, atau dicegah agar tidak berkembang, dengan rutin melakukan pemeriksaan payudara sendiri (SADARI).

Ilustrasi kanker payudara. (Redorbit.com/Thinkstoc)
Ilustrasi kanker payudara. (Redorbit.com/Thinkstoc)

SADARI dapat dilakukan pada hari ke-7 hingga 10 setelah menstruasi.

Berdasarkan laman resmi Kementerian Kesehatan Indonesia, berikut langkah melakukan SADARI:

1. Berdiri tegak di depan cermin. Perhatikan apakah ada perubahan pada bentuk, permukaan kulit, pembengkakan pada seluruh bagian payudara. Jangan khawatir bila bentuk payudara kanan dan kiri tidak simetris.

2. Posisikan kedua tangan di belakang kepala dengan siku berada di atas, dorong siku ke depan dan cermati payudara. Lalu dorong siku ke belakang sembari memperhatikan bentuk serta ukuran payudara.

Baca Juga: Olivia Newton-John Alami Metastasis Kanker Payudara sampai ke Tulang Belakang

3. Letakkan kedua tangan di pinggang, condongkan badan ke depan hingga payudara menggantung, lalu dorong kedua siku ke depan, kemudian kencangkan (kontraksikan) otot dada.

4. Posisikan tangan kiri di belakang kepala hingga menyentuh bagian atas punggung, dengan posisi siku di atas.

5. Menggunakan dua ujung jari kanan, raba, dan tekan area payudara, serta cermati seluruh bagian hingga ke ketiak. Lakukan gerakan ke atas dan bawah, lingkaran, dan lurus dari arah tepi payudara ke puting, dan sebaliknya. Ulangi gerakan yang sama pada payudara kanan.

6. Cubit kedua puting, cermati bila apabila ada cairan yang keluar dari puting. Konsultasikan dengan dokter bila hal itu terjadi.

7. Baringkan tubuh, letakkan bantal di bawah pundak kanan. Angkat lengan ke atas. Cermati payudara kanan dan lakukan tiga pola gerakan seperti sebelumnya. Menggunakan ujung jari, tekan seluruh bagian payudara hingga ke ketiak. Ulangi gerakan ini untuk payudara kiri.

Mempraktikkan SADARI secara rutin dapat menghindarkan dari kanker payudara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI