Suara.com - Sel kanker bisa tumbuh di bagian tubuh mana saja. Gejalanya pun bisa berbeda-beda tergantung lokasinya.
Menurut University of California San Francisco Health (UCSF), perubahan tingkat energi yang mendadak dan bertahan lama meskipun Anda sudah lama tidur, itu bisa mengindikasikan gejala kanker sel darah putih atau leukemia.
Kelelahan sangat umum terjadi pada penderita kanker. Kondisi ini bisa menjadi gejala yang paling mengganggu.
"Kelelahan terkait kanker dapat memengaruhi Anda secara fisik, emosional, dan mental," jelas Cancer Research UK dikutip dari Express.
Baca Juga: Mengenal Ebola: Jenis Virus yang Menginfeksi dan Jalur Penularannya
Tapi, lamanya gejala itu berlangsung, tingkat keparahan dan seberapa sering Anda mengalaminya mungkin berbeda-beda setiap orang.
Menurut NHS, tanda-tanda leukemia lainnya meliputi:
- Kulit atau wajah terlihat pucat
- Sesak napas
- Infeksi yang sering terjadi
- Memar atau berdarah yang tidak biasa, seperti mimisan atau gusi berdarah
- Penurunan berat badan tanpa alasan
Anda harus konsultasi dengan dokter jika mengalami gejala leukemia tersebut. Meskipun Anda tidak memiliki riwayat atau faktor risiko yang mengarah ke penyakit tersebut, tak ada salahnya.
"Jika dokter Anda mengira Anda menderita leukemia, mereka akan melakukan tes darah untuk memeriksa produksi sel darah Anda," jelasnya.
Jika tes darah menunjukkan adanya masalah pada produksi sel darah, Anda harus menemui dokter spesialis darah untuk mengobati kondisi tersebut.
Baca Juga: Peneliti Ungkap Asal Muasal Virus Corona Pertama dan Berita Populer Kesehatan Lainnya