Hal yang bisa merangsang dan mendorong kinerja otak yaitu dengan bantuan orangtua yang memberikan pengalaman di lingkungan sekitarnya.
2. Perhatian Bayi Terganggu
Anak sejak usia dini perlu belajar untuk tetap konsentrasi dan fokus. Kemampuan ini bisa diasah dengan mereka tetap terhubung dengan lingkungan sosial di luar layar gadget.
Kondisi ini juga bisa didapatkan saat ia dibacakan buku cerita dengan suara keras, maka anak anak memproses kata, gambar dan suara. Sehingga pesan yang disampaikan ke otak anak lebih beragam dan bisa melatih perhatian dan fokus.
3. Kurangi Kemampuan Mengontrol Diri
Kontrol diri adalah hal yang harus dilatih kepada anak sejak usia dini, tujuannya agar sejak dini kecil ia tidak bertindak impulsif, atau bertindak tanpa berpikir dampak positif dan negatif dari tindakannya.
Jika bayi terus dirangsang oleh layar, maka ia akan sulit untuk mengendalikan diri sendiri atau orang lain, dan menghambat imajinasi dan motivasinya untuk belajar.
4. Kurangi Rasa Empati
Empati adalah sifat baik yang harus dimiliki anak sejak usia dini, agar anak bisa saling menghargai dan merasakan emosi yang orang lain rasakan, dengan melihat ekspresi wajah dan tindakan orang lain.
Kemampuan ini bisa didapatkan bayi, hanya dengan interaksi tatap muda agar anak bisa memahami isyarat non-verbal. Kemampuan ini tidak bisa dilatih dengan gadget, tapi dengan berinteraksi atau berbicara secara langsung dengan orang di sekitarnya.